Suara.com - Lebaran tinggal menghitung hari. Berbeda dari tahun-tahun yang sudah lalu, Lebaran tahun ini akan dilakukan sembari tetap mempraktekkan social distancing di tengah pandemi Covid-19.
Bagi kamu yang sudah mendapat THR atau ingin berbelanja baju menjelang Lebaran, tahun ini akan terasa berbeda karena kamu tidak bisa belanja secara langsung.
Namun, sebagai gantinya, kamu bisa tetap berbelanja secara online baik untuk diri sendiri maupun memberi hadiah orang lain.
Dalam rangka menyambut Lebaran, kali ini Suara.com telah merangkum beberapa tips belanja online agar tetap lancar dan aman.
Baca Juga: Desainer Ciptakan Masker dari Sutera, Siap Hadapi Pandemi Dengan Gaya
Dirangkum dari berbagai sumber, yuk simak deretan tips berikut ini!
1. Cek isi lemari dan budget lebih dulu
Belanja online cenderung membuatmu lebih boros, terlebih karena ada banyak promo dan diskon yang menggoda.
Sebelum belanja online, ada baiknya jika kamu mengecek isi lemari lebih dulu dan menetapkan apa yang ingin dibeli.
Selain itu, pilih juga harga baju yang sesuai dengan budget dan belilah barang yang benar-benar dibutuhkan.
Baca Juga: Seragam dengan Keluarga Saat Lebaran? 5 Selebriti Ini Bisa Jadi Inspirasi!
2. Cari toko online terpercaya
Di era serba digital seperti sekarang ini, ada berbagai macam toko online yang bisa ditemukan. Jika tidak hati-hati, ada kemungkinan kamu menjadi korban penipuan.
Sebelum berbelanja, buatlah daftar toko yang terpercaya dan memiliki review bagus. Hindari toko yang menawarkan harga kelewat murah tapi pelayanannya masih belum terpercaya.
3. Gunakan diskon dan promo yang ada
Diskon dan promo seperti cashback memang dapat membuatmu tergoda untuk belanja lebih banyak.
Namun, jika dimanfaatkan dengan bijak, kamu bisa mendapat keuntungan dari banyaknya diskon dan promo di toko online.
Jadi, jangan malas untuk memperhitungkan diskon dan promo yang kamu terima serta membandingkan harga antar toko ya.
4. Perhatikan metode pembayaran dan pengiriman
Terakhir, perhatikan pula metode pembayaran dan pengiriman. Hal ini akan berpengaruh pada jumlah uang yang perlu kamu keluarkan.
Jika wilayah tempat tinggalmu masih terjangkau, kamu bisa memilih metode COD untuk menghemat ongkos kirim.
Selain itu, pilih juga jasa ekspedisi yang terpercaya namun tetap sesuai budget.
Yang terpenting, pastikan proses pembayaran dan pengiriman dilakukan dengan aman agar kamu tidak dirugikan.