Suara.com - Nasi Padang merupakan salah satu sajian yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Identik dengan porsi nasi serta lauknya yang melimpah, Nasi Padang sejatinya merupakan kuliner khas dari tanah Minangkabau.
Satu porsi Nasi Padang biasanya berisi nasi putih, sayuran, dan lauk pauk lengkap seperti ayam, rendang dagi sapi, gulai serta masih banyak lagi lainnya.
Bicara soal Nasi Padang, baru-baru ini, warganet dibuat melongo dengan sebuah foto yang diunggah oleh salah seorang pengguna Twitter.
Pasalnya, akun ini baru saja mengunggah foto Nasi Padang dalam bentuk kue pie.
Baca Juga: Unggah Foto Nasi Padang, Gambar Sajian Ini Malah Bikin Warganet Emosi
Padahal sejatinya, kue pie ini identik dengan cita rasa manis dan isian berupa buah-buah seperti berry hingga apel.
"INI APAAN GUE TAKUT," tulis akun Twitter @familiy1000000, dikutip Suara.com, Selasa (19/5/2020).
Benar saja, dari foto yang diunggah, tampak 3 kue pie dihidangkan dengan isian berupa Nasi Padang.
Nasi Padang dalam bentuk kue pie ini tampak dijual melalui situs jual beli online dengan harga Rp 25 ribuan.
Sontak, tidak sedikit warganet yang terheran-heran bukan main dengan tampilan Nasi Padang berbentuk kue pie ini.
Baca Juga: Rajin Makan Nasi Padang Disebut Cegah Corona, Warganet: Kolesterol Datang!
"Kenapa aku tidak bisa menerima ini," sebut salah seorang warganet.
"Bisa nambah kuah nggak ini?" imbuh warganet lainnya
"Makannya harus pakai tangan apa sendok ini?" timpal warganet lan yang melongo ketika melihat Nasi Padang berbentuk kue pie ini.
Hingga artikel ini ditulis, cuitan sekaligus foto Nasi Padang dalam bentuk kue pie tersebut telah viral dan mendapatkan 3 ribu likes dan seribu retweets. Duh, jadi penasaran, rasanya seperti apa ya?