Catat! Besar Api untuk Masak Rendang Agar Empuk dan Bumbu Terserap Sempurna

Minggu, 17 Mei 2020 | 02:45 WIB
Catat! Besar Api untuk Masak Rendang Agar Empuk dan Bumbu Terserap Sempurna
ilustrasi Rendang (Foto: shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wajib Tahu, Besar Api untuk Memasak Rendang Agar Empuk dan Bumbu Terserap Sempurna.

Lebaran sudah kurang dari 10 hari, para ibu-ibu sudah ada yang mempersiapkan rencana masakan yang akan disajikan saat hari raya.

Termasuk di antaranya rendang, dipadukan dengan ketupat sayur dan sambal goreng kentang. Duh, membayangkannya saja sudah bikin air liur menetas.

Tapi, wajib tahu loh ya kunci memasak rendang selain bumbunya adalah besaran api untuk merebus daging. Corporate Executive Chef Prasanthi Hotels and Resorts mengatakan setelah daging dicuci dan bumbu ditumis hingaa matang. Maka masukkan daging, bumbu, santan dan sebagainya ke dalam air mendidih.

Baca Juga: 480 Ribu Ton Bumbu Rendang dan Juru Masaknya Siap Diekspor ke Arab Saudi

"Bumbu ditumis sampai benar-benar matang, karena rendang itu jangan sampai basi, karena itu kuncinya. Ke bumbunya mateng, ketika bumbunya mateng, nanti hasilnya akan bagus, gelapnya akan bagus, cokelatnya akan bagus warnanya," ujar Chef Bahran saat dihubungi Suara.com, Sabtu (16/5/2020).

Saat daging dimasukkan ke dalam air mendidih maka biarkan direbus dengan api sedang.

Setelahnya paling lama 5 menit kemudian api harus diubah menjadi kecil.

Rendang sapi Millennium Hotel Sirih Jakarta. (Suara.com/Silfa Humairah)
Rendang sapi Millennium Hotel Sirih Jakarta. (Suara.com/Silfa Humairah)

"Direbusnya itu setelah mendidih dalam waktu 5 menit, apinya harus kecil. Kalau dari pertama udah kecil dia akan berbusa, dan dagingnya. Paling lama 5 menit, setelah 5 menit paling lama apinya dikecilkan," paparnya.

Chef yang sudah berkeliling ke berbagai hotel dunia ini menyebut keunikan dari rendang ini adalah bentuknya dagingnya yang masih padat.

Baca Juga: Makanan Khas Indonesia, Rendang yang Mendunia

Tapi juga saat masuk ke mulut lembut dan empuk, serta bumbu yang meresap kaya rempah.

Ini didapatkan karena proses memasak daging rendang yang tidak sebentar, juga dengan api kecil, sehingga perlahan-lahan secara pasti bumbu meresap dengan baik.

"Api kecil, nanti bumbunya udah meresap tinggal sedikit kental, mau kering atau apa, mau dibikin kering walau tidak ditaruh wadah nggak akan basi. Tapi di dagingnya nggak ancur karena teknik masaknya itu dengan api kecil," tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI