Bikin Gatal, Basmi Tungau dengan 4 Cara Ini

Vania Rossa Suara.Com
Jum'at, 15 Mei 2020 | 19:05 WIB
Bikin Gatal, Basmi Tungau dengan 4 Cara Ini
Ilustrasi gatal. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Suka merasa gatal ketika bangun tidur atau ketika sedang tiduran di sofa? Mungkin penyebabnya adalah tungau yang bersembunyi di sudut kasur atau sofa. Ya, tungau memang suka menggigit dan menghisap darah. Keberadaannya tentu membuat tidur jadi tidak nyaman.

Menurut National Health Services (NHS), Anda bisa mengecek keberadaan tungau di kasur dengan melihat tanda berikut:

  1. Munculnya bekas gigitan berwarna merah dan gatal di kulit. Bahkan dalam beberapa kasus yang parah, bintik ini bisa menjadi bisul berisi nanah atau menyebabkan ruam-ruam.
  2. Adanya bintik-bintik hitam di kasur, yang merupakan kotoran dari tungau.
  3. Anda mungkin kerap melihat ada cangkang berbintik atau belang yang ditinggalkan oleh tungau.
  4. Adanya telur kecil berwarna putih di sela-sela dan lipatan kasur.
  5. Bintik-bintik darah di sprei, bisa jadi tungau yang tertekan tubuh saat bergerak di kasur.

Nah, supaya tungau pergi dari kasur dan sofa serta tidak mengganggu Anda lagi, berikut beberapa cara yang bisa dilakukan, seperti dikutip dari Times Indonesia.

1. Rutin ganti sprei

Baca Juga: 4 Bahan Alami untuk Meredakan Ruam dan Gatal akibat Digigit Tungau

Mengganti sprei secara berkala dalam waktu yang sangat dekat sangat dianjurkan. Tak hanya menggantinya, Anda juga harus mencuci sprei dengan cara khusus. Yakni, rendam lebih dulu menggunakan air panas yang dicampur dengan deterjen serta anti bakteri.

Agar tungau bisa mati, setelah sprei dicuci bersih, jemur di bawah terik matahari hingga benar-benar kering. Setelah itu setrika untuk memastikan tungau benar-benar hilang dari sprei.

2. Jemur kasur, bantal, dan guling

Sifat tungau yang senang bersarang di tempat lembap membuatnya tidak akan bisa bertahan hidup jika dijemur di bawah terik matahari. Untuk itu, selain mengganti sprei, Anda juga perlu menjemur kasur, bantal, guling, dan selimut.

Tujuannya agar benda-benda tersebut tidak menjadi tempat yang disinggahi tungau. Kalau memang sudah terlambat, menjemur bisa membuat tungau tersebut mati.

Baca Juga: Tak Bersihkan Sisa Makeup dengan Benar, Bulu Mata Wanita Ini Penuh Tungau

3. Semprotkan air garam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI