Langkah membuat
Siapkan semua bahan
1. Campur tepung terigu dan susu bubuk, aduk jd satu. Sisihkan.
2. Campur margarin, mentega, dan garam kocok smp tercampur rata dan lembut.
Baca Juga: Lagi Hobi Bikin Kue? Ini 6 Pengganti Gula yang Sehat
3. Masukkan kuning telur satu per satu sambil terus dikocok smp tercampur rata saja.
4. Masukkan keju parut, masukkan 2 tahap, kocok dgn speed rendah smp rata.
5. Masukkan campuran tepung terigu dan susu bubuk sambil diayak, dimasukkan bertahap, aduk dengan sendok kayu (jangan diuleni dengan tangan). Aduk sampai rata, adonan memang agak berat.
Gilas adonan di antara lipatan plastik dgn rolling pin. Ketebalan kurleb 0,5 cm. Cetak dengan cetakan kaastangel.
Campur bahan polesan jadi satu.
Baca Juga: Imbas Corona, Penjualan Kue Kering Menurun
Poles atas kaastangel dgn bhn polesan (dipoles 1x saja). Taburi keju parut. Oven sampai matang, suhu menyesuaikan oven masing-masing 120°C). Setelah matang dinginkan. Simpan dalam toples.