"Jadi ini udah pada berdamai dengan covid19 nih? Resiko tertular covid19 nggak sebanding dengan romantisasi memori ya? Yang nambah bikin heran lagi—ini bukannya jelas melanggar permenkes soal PSBB? Kok gak ada aparat ah sudahlah ya I’m wasting my time," ungkap @_bollst.
Untuk diketahui, dalam akun Instagramnya @mcdonaldsid, restoran cepat saji asal Amerika Serikat (AS) tersebut sudah menyiarkan secara langsung detik-detik penutupan ini. Tujuannya agar bisa disaksikan oleh seluruh konsumen setia McDonald's di rumah.
Sayangnya, banyak orang yang justru memilih keluar rumah dan menyaksikan secara langsung bagaimana penutupan gerai legendarisnya di Sarinah.
Baca Juga: Update Corona Covid-19 Global 11 Mei 2020: Alhamdulillah, 84 Persen Sembuh