Suara.com - Menjadi salah satu jajanan pasar bercita rasa manis gurih, tak heran jika banyak orang sangat mengidolakan sajian serabi. Serabi sendiri sebenarnya yang terkenal berada di Solo, namanya Serabi Notokusuman.
Serabi Notokusuman sendiri sebenarnya merupakan sajian dari Solo, tapi makanan ini justru sangat populer di sejumlah kota termasuk Yogyakarta.
Namun tahukah kalian travelers? Belum lama ini warganet dibuat tertawa geli sekaligus penasaran dengan foto kemasan serabi yang diunggah melalui akun Twitter.
"Sing bakul mutung (Yang jualan ngambek,)" tulis akun Twitter @ekakunjeri, dikutip Suara.com. Sabtu (9/5/2020).
Baca Juga: Kenali 3 Jenis Tepung Terigu, Mana yang Cocok untuk Bikin Kue Lebaran?
Ternyata, tulisan 'Srabi Notodewe' ini sudah banyak menyedot berhatian warganet lainnya.
Maksud dari 'Notodewe sebenarnya menata sesuatu dengan mandiri atau sendirian.
Sontak, beberapa warganet yang belum tahu merek Srabi Notodewe tadi mendadak ramai memberikan berbagai tanggapan lewat kolom komentar.
"Di Jalan Kaliurang ada, namanya Srabi Morotuman pengennya yang jual," sebut salah seorang warganet.
"Pas orang rumah bawa ini, gue ketawa-ketawa sendiri bacanya," imbuh wargaet lainnya.
Baca Juga: Resep Serabi Mini Kuah Kinca, Pakai Bahan Seadanya di Rumah Aja
"Tag line-nya harusnya 'Mau tata sendiri, kalau nggak mau tinggal aja," timpal warganet lainnya.