Nikah Saat Pandemi Virus Corona, Foto Pasangan Ini Bikin Haru

Kamis, 30 April 2020 | 12:13 WIB
Nikah Saat Pandemi Virus Corona, Foto Pasangan Ini Bikin Haru
Pernikahan jaga jarak saat pandemi corona. (Twitter/@ABCLiz)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak ada mimpi yang lebih indah bagi pasangan kekasih selain berjalan berdampingan dengan balutan baju pengantin dan disaksikan oleh para tamu undangan.

Sayangnya pandemi virus corona yang melanda dunia belakangan ini membuat banyak pasangan mengubah mimpi indah mereka. Kebijakan jaga jarak untuk menekan penyebaran virus memaksa mereka untuk menikah tanpa tamu undangan.

Begitu juga yang dilakukan oleh pasangan asal San Fransisco bernama Emily manashi dan Parris Khachi berikut ini. Mereka menikah di gereja St. Ignatius nan megah namun tanpa undangan yang hadir.

Melansir ABCNews, pasangan ini menikah setelah bertunangan selama setahun. Kini keduanya mengikat janji setia meski virus corona tengah galak-galaknya. Sebagai konsekuensi, mereka rela menikah tanpa dihadiri oleh tamu undangan.

Baca Juga: Anggap Pernikahan Cuma Sekali, Nafa Urbach Berpeluang Rujuk dengan Suami?

Foto pernikahannya pun viral di media sosial dan turut dibagikan oleh Liz Kreutz, pembawa berita ABC 7 News di akun Twitter miliknya.

Pernikahan jaga jarak saat pandemi corona. (Twitter/@ABCLiz)
Pernikahan jaga jarak saat pandemi corona. (Twitter/@ABCLiz)

"Berikut adalah lebih banyak foto dari pernikahan social distancing dari Parris dan Emily di San Francisco," tulis Liz Kreutz dlam akun @ABCLiz.

"Dengan cara itu memungkinkan pernikahan dibawa kembali pada dasar, dalam keadaan sakit dan dalam kesehatan dan pandemi," kata pasangan itu seperti yang ditulis ulang oleh Liz di akun Twitternya.

Dalam foto yang dibagikan, terlihat jika Emily berjalan memasuki altar gereja yang kosong dengan foto para jemaat gereja yang menempel di kursi. Rupanya, foto-foto itu sudah terpasang sedemikian untuk pelayanan live-streaming gereja.

Pernikahan jaga jarak saat pandemi corona. (Twitter/@ABCLiz)
Pernikahan jaga jarak saat pandemi corona. (Twitter/@ABCLiz)

Potret pernikahan pasangan tanpa tamu undangan kala pandemi ini berhasil membuat haru siapapun yang melihatnya. 

Baca Juga: Pernikahan Sederhana Dokter Muslim di AS

Seperti kegiatan lainnya yang sidah beralih online, pernikahan mereka pun digelar dengan siara lansgng sehingga keluarga dan kerabat bisa tetap menyaksikan keduanya mengikat janji suci.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI