Resep Vietnam Spring Roll, Sajian Sehat Bergizi untuk Menu Sahur

Minggu, 26 April 2020 | 19:35 WIB
Resep Vietnam Spring Roll, Sajian Sehat Bergizi untuk Menu Sahur
Vietnam Spring Roll, menu sahur bergizi dan mengenyangkan. (Pixabay/LengcoBao)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selama bulan suci Ramadan, alangkah pentingnya travelers untuk menerapkan pola gizi sehat dengan memilih makanan apa saja yang dikonsumsi saat berbuka puasa dan sahur.

Salah satu santapan sehat dan bergizi yang wajib untuk travelers konsumsi agar tubuh tidak dehidrasi selama berpuasa seharian ialah sayur-sayuran.

Nah, untuk travelers yang bosan dengan menu sayur biasanya, kalian bisa mencoba untuk membuat Vietnam Spring Rolls. Tampilannya sekilas mirip dengan lumpia, namun bedanya Vietnam Spring Roll ini tak perlu digoreng. 

Vietnam Spring Rolls ini porsinya terbilang mengenyangkan, bergizi karena mengandung sayuran serta protein dan cocok untuk dijadikan menu sahur.

Baca Juga: Bikin Istigfar! Pemuda Bangunkan Sahur Pakai Drum, Disiram Air oleh Warga

Berikut Suara.com rangkum, resep Vietnam Spring Roll selengkapnya di bawah ini.

Bahan-bahan membuat Vietnam Spring Roll

  • 7-10 lembar rice paper (bisa dibeli di supermarket terdekat)
  • 2 ikat bihun beras, merek sesuai selera
  • Selada hijau, siangi secukupnya
  • 1 ons udang yang sudah dikupas, bisa juga diganti dengan daging ayam
  • 1 wortel yang dipotong memanjang atau boleh juga diparut
  • 1 sendok teh cuka
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1 sendok makan air matang
  • 1 sendok makan gula pasir
Vietnam Spring Roll, menu sahur bergizi dan mengenyangkan. (Pixabay/James Tran)
Vietnam Spring Roll, menu sahur bergizi dan mengenyangkan. (Pixabay/James Tran)

Bahan membuat saus Vietnam Spring Roll

  • 3 sendok makan saus sambal Bangkok, merek sesuai selera
  • 1 sendok makan maizena yang sudah dilarutkan
  •  2 batang daun ketumbar yang sudah dicincang
  • 1 siung bawang putih yang sudah dicincang
  • 1 sendok teh saus tiram
  • 1 sendok teh kecap manis
  • 2 sendok makan air kaldu udang atau ayam
  • 1 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Langkah membuat Vietnam Spring Roll

  1. Langkah pertama, rendam bihun di dalam air panas, hingga teksturnya sedikit melunak kemudian tiriskan.
  2. Berikutnya, campur wortel yang sudah direbus dengan air, garam, cuka kemudian sisihkan.
  3. Selanjutnya, travelers bisa mulai merebus udang yang sudah dikupas, kemudian berikan sedikit air serta garam (atau bisa juga kaldu serbaguna). Setelah merebus udang, simpan kaldunya untuk membuat saus nanti.
  4. Siapkan air hangat di dalam piring, kemudian ambil satu lembar rice paper. Rendam tiap lembarnya selama 5 detik kemudian letakkan di piring lain.
  5. Susun isian seperti selada, bihun, wortel dan juga udang yang sudah direbus tadi, kemudin gulung seperti membuat lumpia pada umumnya. Ulangi sesuai jumlah Vietnam Spring Roll yang diinginkan. Setelah itu, simpan di kulkas selama 1 jam.
  6. Sementara itu, travelers bisa bersiap untuk membuat saus dengan cara memanaskan minyak kemudian tumis bawang putih hingga harum.
  7. Masukkan kaldu udang, saus Bangkok, kecap, dan juga saus tiram, kemudian daun ketumbar sebagai pelengkap. Aduk hingga mendidih dan berikan larutan maizena, tunggu hingga teksturnya mengental, lalu matikan api.
  8. Sajikan Vietnam Spring Roll dengan saus yang sudah dimasak.

Nah, itu dia tadi resep Vietnam Spring Roll yang bisa kalian jadikan menu sahur bergizi. Selamat mencoba, ya!

Baca Juga: Video Pemuda Bangunkan Sahur di Tengah Makam, Warganet: Enggak Ada Akhlak

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI