Agar Tak Bosan di Rumah Aja, Ini Tips Makan Sehat & Variatif Ala Chef Degan

Kamis, 23 April 2020 | 09:50 WIB
Agar Tak Bosan di Rumah Aja, Ini Tips Makan Sehat & Variatif Ala Chef Degan
Ilustrasi makanan sehat dan beragam. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Agar Tak Bosan di Rumah Aja, Ini Tips Makan Sehat & Variatif Ala Chef Degan.

Menjaga daya tahan tubuh menjadi sangat penting agar tetap sehat dalam masa pandemi seperti saat ini. Tapi, anjuran untuk di rumah aja membuat sebagian orang sulit untuk mendapat bahan makanan yang beragam.

Alhasil, asupan makanan sehat yang dikonsumsi hanya itu-itu saja. Kondisi ini tentunya membuat sebagian orang menjadi bosan. Tapi tidak usah khawatir, karena ada sejumlah tips agar makanan sehat lebih beragam.

Chef entrepreneur Degan Septoadji memberi tips agar mengonsumsi makanan bergizi seimbang dengan cara variatif. Seperti, sumber karbohidrat tidak harus selalu dengan nasi putih.

Baca Juga: Usir Bosan Saat di Rumah Aja, Ini 5 Tantangan Viral Selama Corona

Chef Degan. (dok:Youtube BNPB)
Chef Degan. (dok:Youtube BNPB)

"Bisa biji-bijian misal gandum hitam. Kemudian yang kurang bisa makan nasi putih karena punya penyakit diabetes bisa beras merah," kata Degan saat konferensi pers melalui siaran langsung kanal YouTube BNPB Indonesia, Rabu (22/4/2020).

Sementara itu, sumber protein juga bisa didapatkan dari berbagai olahan hewan. Untuk mereka yang tidak bisa mengonsumsi protein tinggi dari daging merah bisa menggantinya dengan ikan atau telur yang lebih ramah untuk tekanan darah tinggi atau jantung.

"Telur salah satu variasi yang tidak terlalu mahal. Bisa juga ayam, susu, keju," tuturnya.

Buah dan sayur juga jadi sumber penting bagi tubuh karena mengandung serat tinggi. Selain sumber nutrisi, porsi juga harus diperhatikan. Menurut Degan, kebih baik makan dalam porsi sedikit asalkan sering.

"Jangan terlalu rakus itu juga bisa bikin kita lemas. Yang jelas kurangi makanan berlemak, terlalu manis, terlalu asin itu juga kurang sehat," tuturnya.

Baca Juga: Awet Muda Bak Remaja, Ibu 30 Tahun Ini Sering Dikira Saudari Anak-anaknya

Sebelumnya, Chef Degan juga mengimbau untuk selalu memerhatikan jam makan. Ia juga menyinggung bagaimana di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang, banyak orang menghabiskan waktu di rumah aja dengan makan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI