Cara Mengembalikan Kelembapan Kulit Kering, Gampang Banget!

Risna Halidi Suara.Com
Kamis, 23 April 2020 | 09:30 WIB
Cara Mengembalikan Kelembapan Kulit Kering, Gampang Banget!
Ilustrasi masker (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cara Mengembalikan Kelembapan Kulit Kering, Gampang Banget!

Memiliki jenis kulit yang kering memang kerap merepotkan. Beragam masalah kulit terutama wajah bisa jadi langganan. Misalnya kulit yang mengelupas, bercak hingga tampilan kusam yang menutupi keindahan alami kulit.

Bagi beberapa pemiliki jenis kulit kering, sebanyak apapun pelembap yang digunakan di wajah tak ada artinya dan nampak tak pernah cukup.

Kalau kamu salah satu yang berjuang mengatasi kulit kering, bisa jadi jawabannya adalah formula apa yang sebenarnya kamu butuhkan.

Baca Juga: Kasus Corona Melonjak, Pemerintah Pantau Warga yang Pernah ke Pusat Wabah

Dilansir Suara.com dari Instylemag, penting bagi kamu untuk menerapkan pelembap wajah yang tepat. Menutrisi kulit memang tugas dari pelembap, tapi tak semua produk memiliki kemampuan yang sama.

Tugas pelembap tak hanya menutrisi kulit dengan bahan-bahan yang terkandung di dalamnya ke kulit. Pelembap juga harus mampu mengunci hidrasi dan mencegah nutrisi baik yang sudah dioles ke wajah menjadi menguap hilang tak berguna.

Karena itu, penting untuk mencari pelembab yang kaya tekstur dan kaya nutrisi serta mampu menyerap air masuk ke kulit.

Selain pelembap. produk kecantikan tambahan yang bisa mengembalikan kelembapan pada kulit wajah kering adalah masker wajah.

Keduanya adalah dua produk kecantikan yang bertugas menghidrasi kulit dan akan sangat bermanfaat bila dilakukan berurutan.

Baca Juga: Batu Kuno Ditemukan di Mojokerto, Diduga Bagian dari Candi atau Istana

Masker kecantikan sendiri dipercaya memiliki kemampuan menghidrasi yang lebih baik daripada pelembap karena secara khusus diformulasikan bisa menembus kulit secara efisien. Dengan begitu, bahan aktif yang terkandung di dalamnya mampu masuk dan menembus ketempat yang dibutuhkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI