RA Kartini Pernah Membuat Tulisan Berkolaborasi dengan Suaminya

Rabu, 22 April 2020 | 07:45 WIB
RA Kartini Pernah Membuat Tulisan Berkolaborasi dengan Suaminya
RA Kartini. (Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - RA Kartini dikenal rajin menulis selama masa hidupnya. Bukan hanya menulis surat dengan sahabat penanya di Belanda, Rose Abendanon, Kartini juga kerap menulis esai juga cerpen.

Namun tak banyak orang yang tahu bahwa Kartini juga pernah berkolaborasi membuat tulisan dengan suaminya, Raden Adipati Joyodiningkat, dalam tulisan Kongso Adiagung.

"Saya pernah membaca katanya tulisan itu bersama dengan tulisan suaminya. Yang akhirnya setelah suaminya menikah, dilanjutkan oleh beliau. Ternyata ada kolaborasi antara Kartini dan suaminya. Ini alangkah hebatnya Kartini bersama suaminya," kata Kurator Museum RA Kartini di Rembang, Retna Diah Radityawati, dalam diskusi online Bincang Redaksi bersama National Geographic Indonesia, Selasa (21/4/2020).

Menurut Retna, Kongso Adiagung bertuliskan mengenai kebudayaan yang diambil berdasarkan kitab Mahabrata. Retna menekankan bahwa sosok Kartini bukan hanya peduli terhadap pendidikan kaum perempuan tapi juga terhadap agama dan budaya.

Baca Juga: LIVE STREAMING: Let's Talk With Sara Spesial Hari Kartini

Selain itu, sisi lain dari suami Kartini, Retna menegaskan bahwa Raden Adipati Joyodiningkat tidak pernah mengekang istrinya pasca menikah, baik saat tinggal di Jepara maupun setelah pindah ke Rembang.

Hal itu terlihat dari desain rumah di Museum Kartini di Rembang. Museum itu merupakan rumah peninggalan hingga Kartini meninggal usai melahirkan putra pertamanya.

Retna mengatakan desain museum tidak diubah sama sekali sesuai dengan keadaan rumah semasa Kartini hidup.

"Ada ruang koleksi buku. Ini sisi lain dari suami Kartini. Di mana orang mengatakan suaminya mengekang Kartini, tapi pada kenyataannya melihat bentukan rumah, justru mendukung aktivitas Kartini," tuturnya.

Salah satu ruangan diberi nama 'Terbitlah Terang'. Konon berdasarkan surat yang tertulis, kata Ratna, di ruangan itulah Kartini selalu menulis setiap malam.

Baca Juga: Peringati Hari Kartini, Waspada Kista Ovarium yang Rentan Dialami Wanita!

Sementara saat siang, Kartini akan menulis di serambi rumah dengan menghadap ke taman sambil melihat bunga-bunga.

"Ada ruang batik dan lukisan. Bahwa Kartini memang orang yang benar-benat multitalent. Ada juga ruangan terbitlah terang. Konon di ruangan ini beliau menulis sewaktu malam," urai Ratna.

"Di museum kami juga simpan tulisan asli Kartini. Ada buku habis gelap terbitlah terang, replikanya. Ada juga Alquran terjemahan yang fenomenal, yang dihadiahkan. Ini juga replika sebenarnya," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI