Totalitas! Potret Putri Sofia dari Swedia Jadi Relawan di Rumah Sakit

Putri kerajaan Swedia dikabarkan ikut menjadi relawan menghadapi Covid-19.
Suara.com - Deretan figur publik dan selebritas yang ikut membantu perlawanan terhadap wabah Covid-19 terus bertambah.
Terbaru, Putri Sofia dari keluarga kerajaan Swedia dikabarkan menjadi relawan di rumah sakit dan telah mulai bekerja.
Putri Sofia sendiri adalah istri dari Pangeran Carl Philip. Sebelumnya, Putri Sofia diketahui adalah seorang model sekaligus kontestan sebuah acara televisi.
Melansir laman People, Putri Sofia diketahui telah menyelesaikan program pelatihan intensif secara online. Setelahnya, Putri Sofia mulai bekerja di Sophiahemmet Hospital di mana dirinya juga merupakan salah satu anggota dewan rumah sakit.
Baca Juga: Industri Baterai Raksasa Asal Sweida Bangkrut, 5.000 Karyawan Bakal Kena PHK
Terlepas dari jabatannya, Putri Sofia sendiri dikabarkan akan membantu melakukan tugas-tugas non medis seperti membersihkan peralatan dan bekerja di dapur.
Lewat unggahan akun Instagram, Putri Sofia tampak memakai pakaian scrub dan sepatu putih di hari pertamanya bekerja. Rambutnya pun diikat dan dirinya memakai kartu ID pegawai.

"Dalam krisis yang tengah terjadi, sang Putri ingin ikut terlibat dan membuat kontribusi sebagai relawan untuk meringankan pekerjaan tenaga medis profesional," ungkap pihak Kerajaan Swedia.
Sementara, perwakilan Sophiahemmet Hospital menyebutkan jika sang putri dan relawan lainnya akan melakukan tugas-tugas untuk mendukung dokter dan perawat.
"Mereka akan melakukan disinfektan peralatan, bekerja di dapur, dan bersih-bersih," ujar Pia Hultkrantz.
Baca Juga: Bersihkan Masjid di Jakarta Barat, 40 Relawan Pertamina Hadir Sebagai Sobat Aksi Ramadan 2025

Swedia sendiri dikabarkan memiliki 14.385 kasus positif dan 1.540 kematian akibat virus corona berdasarkan laman Worldometers.