Suara.com - Adanya imbauan untuk melakukan social distancing hingga lockdown telah membuat banyak pasangan terpaksa membatalkan momen pernikahan hingga niatan untuk melamar.
Namun, lain halnya dengan pria satu ini. Tepat sebelum lockdown diterapkan, pria asal London ini malah buru-buru melamar kekasihnya.
Izunna Ogedi-Uzokwe, 30 tahun, awalnya sudah berencana untuk melamar kekasihnya di sebuah restoran dan mengundang keluarga hingga teman.
Melansir laman Metro, rencana Izunna ini terpaksa batal. Pasalnya, sebelum hari H tiba, restoran-restoran di London sudah keburu tutup karena virus corona.
Baca Juga: Pemerintah Terapkan Jaga Jarak, Pasangan Ini Malah Asyik Ciuman di Kafe
Takut jika kehilangan kesempatan, Izunna pun lekas membuat rencana baru. Tidak bisa ke restoran, dia menyiapkan makan malam romantis di apartemen.
Tepat dua hari sebelum kebijakan lockdown benar-benar diterapkan, Izunna pun mengundang Esther ke apartemennya.
"Semua disarankan untuk tetap di dalam rumah dan aku tahu jika aku terus menunggu, lockdown akan terjadi," ungkap Izunna. "Aku harus memanfaatkan waktu yang ada sebelum dikalahkan virus corona."
Proses lamaran itu lantas diabadikan Izunna lewat unggahan media sosial. Di sana, tampak Izunna sudah menyiapkan makan malam romantis dengan lilin, bunga mawar, hingga balon.
"Aku memainkan lagu favoritnya dan mengajaknya berjalan ke dalam rumah kemudian melamarnya," tambah pria tersebut.
Baca Juga: Penuh Haru, Pasangan Dokter Rayakan Pesta Pernikahan di Tengah Wabah Corona
Acara lamaran mereka memang berjalan lancar. Namun, dua hari setelahnya, pasangan kekasih ini terpaksa berpisah sementara karena kebijakan lockdown.
Sejak hari lamaran, keduanya pun belum bertemu satu sama lain lagi secara langsung. Izunna dan Esther pun hanya berkomunikasi lewat FaceTime.
"Kami belum bisa merayakan hal ini dengan siapa-siapa karena kami bertunangan sebelum lockdown, tapi kami berharap semua sehat dan segera kembali normal."
"Kami sudah punya ide untuk pernikahan, tapi susah untuk berkomunikasi dengan para vendor di tengah krisis global," tambah Izunna.
Meski begitu, keduanya berencana untuk segera merayakan pertunangan tersebut dan menikah tepat setelah lockdown berakhir nanti.