Suara.com - Adu Gaya Raden Rauf vs Park Seo Joon Aktor Itaewon Class, Ganteng Mana?
Nama aktor Korea Selatan Park Seo Joon kembali diperbincangan setelah sukses membintangi drama serial berjudul Itaewon Class.
Ketampanan pemeran Park Sae-ro-yi dalam drama tersebut nampaknya memang membuat banyak orang gagal fokus.
Salah satunya selebgram Raden Rauf yang terkenal dengan konten-konten mengenai relationshipnya.
Baca Juga: Hore! 46 Pasien Positif Corona di Indonesia Hari Ini Berhasil Sembuh
Baru-baru ini, lelaki yang juga dijuluki sebagai "Hot Daddy" ini mengunggah beberapa foto yang meniru gaya Park Seo Joon di akun Instagram maupun Twitternya.
"Emang bener kata orang orang kalo gua mirip Park Seo-joon, apalagi pas jadi Park Sae-ro-yi, aduh jadi terharu ko bisa mirip banget," tulis ayah dua anak itu dalam keterangan fotonya di Instagram.
Nah, seperti apa sih kemiripan antara Park Seo Joon dan Raden Rauf, simak foto-fotonya berikut ini yuk!
1. Sama-sama rambut mangkok
Keduanya terlihat menggunakan kemeja garis-garis hitam putih yang dipadukan dengan celana hitam panjang. Seperti Park Seo Joon dalam drama serial Itaewon Class, Raden Rauf juga menata rambutnya menjadi mirip mangkok untuk meniru aktor Korea Selatan tersebut. Mirip nggak ya?
Baca Juga: Bermakna Kuat, Benda Filateli Ini Hadirkan Karakter Panda dan Garuda Emas
2. Sama-sama tukang beberes
Kali ini, Raden Rauf menirukan gaya aktor kelahiran 16 Desember 1988 tersebut dengan menggunakan kemeja biru yang dipadukan celana panjang hitam. Bedanya, jika Park Seo Joon berpose sambil memegang tumpukan baju, Raden Rauf memilih untuk berpose sambil memegang tumpukan piring.
3. Sama-sama pakai topi
Gimana kalau keduanya bergaya santai dengan menggunakan sweater dan topi? Tapi, kenapa Raden Rauf malah memegang kantong kresek merah ya?
4. Ini sih sama banget
Pada foto keempat, Raden Rauf meniru gaya Park Seo Joon dengan setelan jas abu-abu, kaca mata hitam, serta kemeja putih yang beberapa kancingnya dibiarkan terbuka. Untuk gaya yang satu ini, siapa menurutmu lebih tampan?