Suara.com - Menjaga kebersihan diri sendiri dan rumah selama pemberlakukan Pembatasan Sosial Skala Besar (PSSB) di DKI Jakarta sangatlah penting untuk mencegah terjadinya penyebaran virus corona.
"Kita harus sadari bahwa garda terdepan dalam memerangi virus corona ini adalah kita, diri kita sendiri," kata Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, dalam sebaran Pedoman RT/RW Siaga Pandemi Covid-19 yang diterima Suara.com, pada Selasa (14/4/2020).
Anies melanjutkan, oleh karena itu kita sebagai garda terdepan wajib melakukan langkah pencegahan penularan secara serempak, disiplin dan masif agar tidak menambah jumlah pasien, khususnya pasien dari kalangan yang berisiko tinggi jika terpapar.
Berikut adalah pedoman menjaga kebersihan diri dan rumah seperti yang dianjurkan oleh pemerintah DKI Jakarta:
Baca Juga: Membludaknya Penumpang KRL saat PSBB Jakarta
1. Cuci tangan dengan sabun dan air selama kurang lebih 20 detik atau gunakan hand sanitizer jika tidak ada air.
2. Mandi atau mencuci muka sesampainya di rumah atau tempat bekerja, setelah membersihkan kotoran hidung, batuk atau bersin dan ketika makan atau mengantarkan makanan.
3. Hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut dengan tangan yang belum dicuci.
4. Jangan berjabat tangan atau bersalaman atau cium pipi.
5. Hindari interaksi fisik dekat dengan orang yang memiliki gejala sakit.
Baca Juga: Pemandangan Miris Penumpang KRL Saat PSBB Jakarta
6. Tutupi mulut saat batuk dan bersin dengan lengan dalam atau tisu lalu langsung buang tisu ke tempat sampah tertutup dan segera cuci tangan.