Suara.com - Seorang model asal Sudan, Nyakim Gatwech, memang istimewa. Ia kerap dijuluki Si Ratu Kegelapan, tetapi bukannya minder, wanita yang menghabiskan masa lalunya di tenda pengungsian ini justru bangga.
Melansir The Independent, Nyakim Gatwech mengaku kerap jadi korban bullying ketika mulai menetap di Amerika. Saat itu, Nyakim bahkan pernah putus asa dan ingin mengubah warna kulitnya.
Beruntung keluarganya terus meyakinkan dia agar tetap bangga dengan identitas dirinya. Nyakim Gatwech pun kembali percaya diri atas warna kulitnya.
Belakangan, sosok wanita cantik satu ini bahkan semakin diakui di dunia mode karena ciri khasnya yang berkulit sangat hitam. Penasaran seperti apa pesona wanita yang kerap dijuluki The Queen of Darkness ini?
Baca Juga: Tiara Idol Jadikan Jennie Blackpink Sebagai Role Model
Ratu kegelapan
Karena kulitnya yang hitam, Nyakim mendapat predikat The Queen of Dark.
Kerap dibully
Nyakim mengaku kaget saat awal-awal menginjakkan kakinya di Amerika. Ia menjadi korban perundungan karena warna kulitnya.
Tawaran putihkan kulit
Baca Juga: Model dan Rapper Chynna Rogers Meninggal di Usia 25
Melalui unggahan Instagram, Nyakim cerita pernah dapat tawaran untuk memutihkan kulit.
Bangga dengan kulit hitam
Dalam sebuah postingan Nyakim berkata ia bangga dengan kulit hitam pemberian Tuhan dan tak akan memutihkan kulitnya.
Model sukses dengan bayaran fantastis
Kini Nyakim Gatwech sukses berkarier di dunia mode. Kulit hitamnya membuat ia jadi spesial dan diperebutkan banyak merek sebagai model.