Berawal dari Mimisan, Wanita Ini Hilang Ingatan Selamanya

Rabu, 08 April 2020 | 17:17 WIB
Berawal dari Mimisan, Wanita Ini Hilang Ingatan Selamanya
Ilustrasi wanita hilang ingatan. (Unsplash/Lucas Lenzi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang wanita asal Inggris, Sophie Clayton harus menelan pil pahit setelah mengalami mimisan mendadak di kediamannya. Wanita yang sebelumnya bekerja di rumah sakit ini tak paham, mengapa ia bisa mengalami hal ini.

Melansir The Sun, Sophie yang berumur 26 tahun sedang bersiap untuk kerja shift malam kala itu. Namun tiba-tiba, ia mimisan hingga mata kirinya juga mengeluarkan darah.

Ibunya yang juga bekerja di rumah sakit mengira Sophie kena serangan stroke dan ia menyuruh anaknya untuk segera telepon ambulans.

Sayangnya, Sophie tak sanggup mengingat kombinasi kunci ponselnya sendiri. Dengan bantuan ibunya, ambulans tiba beberapa menit kemdian dan ia kembali kaget karena tak bisa menjawab pertanyaan sepele dari petigas medis.

Baca Juga: Viral Bocah Asal Solo Mimisan Sebulan, Ternyata Gara-gara Lintah!

"Mereka bertanya tanggal berapa dan aku tidak bisa memberi tahu mereka. Aku bahkan tidak bisa mengingat namaku. Itu menakutkan," ujarnya.

Ilusrasi wanita hilang ingatan. (Shutterstock)

Sophie kemudian dibawa ke rumah sakit St George di Tooting, London Selatan, dan dirawat selama 10 hari. Disana ia harus menerima kenyataan bahwa ingatannya selama 26 tahun kehidupannya lenyap.

"Aku tidak bisa mengingat apa pun. Aku tidak tahu berapa umurku dan aku ada di ruangan yang penuh dengan orang asing, termasuk diriku sendiri. Itu benar-benar menakutkan," jelasnya.

"Ibu selalu bersamaku sepanjang waktu, tetapi aku tidak mengenalinya dan ketika ayahku tiba, aku juga tidak tahu siapa dia," lanjutnya.

Hal yang tak kalah menyayat hati terjadi ketika pacarnya datang dan ia juga tak mengenalinya karena hilang ingatan.

Baca Juga: Mimisan Tanpa Sebab Jelas? Mungkin Anda Sedang Stres

"Ketika dia tiba di bangsal dan ibuku memperkenalkan kami, aku langsung menangis karena aku sangat ingin mengingatnya tetapi aku tidak bisa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI