Dampak Positif Corona, Kualitas Udara Los Angeles Catat Hasil Terbaik

Rabu, 08 April 2020 | 16:09 WIB
Dampak Positif Corona, Kualitas Udara Los Angeles Catat Hasil Terbaik
Dampak positif Corona cuaca cerah Los Angeles, Amerika Serikat. (dok: Instagram/discoverla)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mereka hanya diperbolehkan keluar untuk mengambil makanan atau melakukan hal-hal penting lainnya.

Semua restoran, bar, klub malam, pusat hiburan, gym, studi kebuaraga, dan pusat acara telah berhenti beroperasi untuk sementara.

Layanan penting seperti apotek, SPBU, bank, tempat cuci bajuu, dan tempat yang menjual makanan seperti pasar swalayan, bank makanan, pasar tradisional, mini market, dan tempat makan dengan pilihan pengiriman makanan, masih diperbolehkan untuk buka.

"Los Angeles, inilah saatnya bagi kita untuk memimpin dengan kasih sayang dan melindungi hidup mereka yang berarti untuk kita. Ini bukanlah permintaan, ini perintah," kata Walikota Los Angeles, Eric Garcetti, pada sebuah media briefing.

Baca Juga: Dear Pak Anies, Ini Ada Masukan dari Guru Besar UI Soal PSBB di Jakarta

Hingga Selasa (7/4/2020) ada lebih dari kasus virus corona dilaporkan terjadi di California dan 420 kematian, menurut pusat data New York Times.

Masih menjadi peringkat pertama negara dengan kasus terbanyak di dunia, tercatat Amerika Serikat memiliki jumlah kasus yang paling melesat naik ketimbang negara lainnya, yakni 400.412. Sementara angka kematian berjumlah 12.854, dan angka sembuh 21.674 jiwa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI