Hal inilah yang memicu mereka untuk melakukan perselingkuhan, terlebih bagi orang-orang yang suka melanggar peraturan. Selain itu, ada pula rasa senang karena bisa bercinta dengan seseorang yang tidak akan dinikahi di masa depan.
5. Dia melakukannya karena dia bisa
Orang-orang dapat membuat apapun keputusan yang mereka inginkan. Bagi sebagian WIL, berselingkuh dengan pria yang sudah menikah masuk ke dalam kategori ini.
Mereka akan merasionalkan keputusan tersebut dengan berpikir bahwa selingkuh menghadirkan lebih banyak kepuasan dibandingkan konsekuensi negatif yang harus diterima.
Baca Juga: Duh, Terisolasi Bareng Pasangan Ternyata Malah Bikin Rawan Selingkuh
Maka, tak heran jika ada wanita yang memilih menjadi selingkuhan karena dia bisa melakukannya. Hal yang sama juga bisa saja berlaku bagi pasanganmu.