Biar Nggak Kesepian Saat Social Distancing, Tinder Gratiskan Fitur Passport

Vania Rossa Suara.Com
Jum'at, 03 April 2020 | 15:14 WIB
Biar Nggak Kesepian Saat Social Distancing, Tinder Gratiskan Fitur Passport
Ilustrasi aplikasi tinder pada sebuah ponsel. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di masa sulit seperti sekarang ini, banyak orang yang merasa gelisah dan kesepian. Social distancing dan juga isolasi membuat orang kesulitan berinteraksi secara langsung dengan orang lain, seperti berkumpul dengan teman-teman kampus atau menonton Netflix bersama mereka.

Tapi jangan sedih, meski sedang dalam masa social distancing ataupun isolasi, para pengguna Tinder tetap bisa terhubung, lho. Hal ini terlihat dari jumlah swipes yang meningkat belakangan jika dibandingkan dengan hari lain dalam sepanjang sejarah Tinder, yaitu lebih dari 3 miliar swipes.

Pengguna Tinder di seluruh dunia kini saling berinteraksi dengan cara yang luar biasa. Seperti versi digital dari apa yang dilakukan penduduk Italia saat mereka bernyanyi bersama di balkon tempat tinggal masing-masing di tengah masa karantina.

Sejak sebagian besar negara di dunia melakukan karantina, pengguna Tinder mulai menggunakan fitur Passport untuk 'jalan-jalan' ke negara tersebut. Penggunaan fitur Passport meningkat selama minggu terakhir pada bulan Maret di Brazil 15%, Jerman 19%, Prancis 20%, dan India 25%.

Baca Juga: Kisah Wanita Terjebak Isolasi Bareng Mantan: Dia Sibuk Kencan Online!

"Kami sangat senang dapat membuat fitur Passport yang memungkinkan para pengguna Tinder untuk berkenalan dengan siapapun di dunia ini. Dan kini, fitur Passport dapat diakses secara gratis oleh semua pengguna Tinder," kata Elie Seidman, CEO Tinder, seperti dikutip dari siaran pers yang diterima Suara.com.

Fitur Passport di Tinder. (Tinder)
Fitur Passport di Tinder. (Tinder)

"Kami berharap para pengguna Tinder yang sedang merasa gelisah dan sedang haus berinteraksi dengan orang lain bisa menggunakan Passport untuk 'berpindah tempat' ke mana saja, keluar dari tempat karantina mereka. Kami terinspirasi dengan bagaimana pengguna memanfaatkan aplikasi Tinder untuk saling menyemangati, dan kami ingin mendukung solidaritas sosial yang terbentuk karena ini," katanya lagi.

Fitur Passport di Tinder yang biasanya hanya bisa diakses oleh pengguna Tinder Plus dan Gold, kini bisa diakses oleh semua pengguna. Caranya, Anda hanya harus mengupdate aplikasi Tinder Anda ke 11.12 di IOS dan Android, dan Anda pun dapat membuka akses fitur Passport secara gratis.

Dengan fitur Passport, pengguna bisa mencari sebuah kota atau menandai sebuah kota di peta, lalu mereka dapat mulai untuk swipe, matching, dan mengobrol dengan pengguna Tinder di destinasi yang dipilih. Yuk, mulai 'jalan-jalan' dari tempatmu sekarang ke destinasi baru impian!

Baca Juga: Jangan Kasih Kendor, Ini Tips Kencan Online di Tengah Wabah Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI