Hits Lifestyle: 4 Minuman Sehat untuk Imunitas, Tes Kepribadian Bentuk Dahi

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Kamis, 02 April 2020 | 08:43 WIB
Hits Lifestyle: 4 Minuman Sehat untuk Imunitas, Tes Kepribadian Bentuk Dahi
Ilustrasi minuman sehat untuk imunitas. [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hits Lifestyle: 4 Minuman Sehat untuk Imunitas, Tes Kepribadian Bentuk Dahi

Di tengah wabah virus Corona Covid-19, minuman-minuman ini dipercaya bisa meningkatkan imunitas. Apa saja?

Ada pula pembahasan tentan asal-usul April Mop serta anggapan di rumah aja bikin orang lebih sering berhubungan seks.

Berikut ini berita lifestyle menarik dan terpopuler kemarin, Rabu (1/4/2020).

Baca Juga: 5 Film Hits Indonesia yang Bisa Menemani Kamu Selama di Rumah Aja

1. Lawan Virus Corona, 4 Minuman Sehat Ini Bisa Meningkatkan Imunitas Tubuh

Ragam smoothie, minuman sehat untuk meningkatkan imunitas tubuh. (Shutterstock)
Ragam smoothie, minuman sehat untuk meningkatkan imunitas tubuh. (Shutterstock)

Ada banyak cara untuk menjaga kesehatan tubuh Anda di tengah pandemi Covid-19 ini, salah satunya dengan meningkatkan imunitas tubuh. Imunitas atau kekebalan tubuh pada dasarnya adalah sistem pertahanan tubuh, agar tubuh tak mempan saat diserang virus, utamanya virus corona di saat seperti ini.

Mengonsumsi suplemen peningkat imunitas tubuh bisa jadi pilihan, tapi percayalah bahwa yang alami akan lebih baik. Meningkatkan imunitas tubuh melalui diet yang bernutrisi dan seimbang, ditambah dengan kebersihan yang baik dan gaya hidup sehat, hasilnya akan jauh lebih baik.

Baca selengkapnya

2. Tes Kepribadian: Bentuk Dahi Bisa Ungkap Kepribadian Aslimu Lho!

Baca Juga: Hits: Biaya Keamanan Harry & Meghan, Setop ke Salon selama Pandemi Covid-19

Bentuk Dahi Bisa Ungkap Kepribadianmu (Dok. her.womenworking.com)
Bentuk Dahi Bisa Ungkap Kepribadianmu (Dok. her.womenworking.com)

Banyak orang percaya jika tubuh bisa menggambarkan bagaimana kepribadian pemiliknya. Mulai dari bentuk mata, hidung, jari kaki, kuku, wajah, bahkan dahi.

Sadar atau tidak dahi setiap orang memang berbeda. Dahi juga bisa menimbulkan kesan kita di mata orang lain. Apakah kita percaya diri menonjolkan dahi, atau memilih penutupnya dengan poni.

Baca selengkapnya

3. Tak Banyak Yang Tahu, Ini Asal Usul April Mop

April Mop, hari ketika dunia merayakan lelucon dan canda, diperingati setiap 1 April setiap tahun (Shutterstock).
April Mop, hari ketika dunia merayakan lelucon dan canda, diperingati setiap 1 April setiap tahun (Shutterstock).

April mop atau April Fools Day biasanya dirayakan tiap tanggal 1 April. Umumnya pada hari ini dirayakan dengan memberikan prank, candaan, yang dimaksudkan bukan hal serius.

Dilansir INews UK, sejarah dan asal-usul mengapa April Mop dirayakan dengan prank dan candaan yang tak jelas. Banyak teori yang mengungkapkan dari mana tradisi ini berasal, salah satunya yang paling terkenal adalah kisah The Canterbury Tales milik Geoffrey Chaucer.

Baca selengkapnya

4. Lawan Pandemi Covid-19, Pangeran William Ingin Jadi Supir Ambulans

Pangeran William dan Kate Middleton. (shutterstock)
Pangeran William dan Kate Middleton. (shutterstock)

Di balik ingar-bingarnya berita Pangeran Harry dan Meghan Markle yang resmi keluar dari Kerajaan Inggris, sang kakak, Pangeran William, juga membuat gebrakan baru dengan mempertimbangkan melakukan pekerjaan sukarela untuk memerangi virus corona.

Sebuah sumber mengatakan pada situs The Sun, bahwa William secara pribadi telah menyampaikan keinginannya untuk kembali pada pekerjaan sebagai pilot ambulans udara sebagai upaya untuk membantu memerangi pandemi Covid-19.

Baca selengkapnya

5. Ssstt, di Rumah Aja, Bikin Banyak Orang Habiskan Waktu Berhubungan Seks

Ilustrasi pasangan bercinta. [Shutterstock]
Ilustrasi pasangan bercinta. [Shutterstock]

Pemerintah di berbagai negara telah menyarankan masyarakat untuk tetap di rumah alias di rumah aja guna mengurangi penyebaran virus Corona Covid-19.

Banyak orang telah mulai bosan hanya berdiam diri tanpa melakukan banyak aktivitas saat di rumah aja.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI