Suara.com - Sakit perut merupakan penyakit yang cukup umum dialami banyak orang. Ada banyak alasan mengapa Anda bisa terkena sakit perut.
Kebanyakan kasus tidak serius dan gejalanya dapat hilang dengan cepat. Akan tetapi terkadang rasanya begitu mengganggu, dan Anda membutuhkan obat sakit perut.
Dikutip dari Healthline, ada sejumlah bahan alami di dapur yang bisa dijadikan obat sakit perut. Berikut adalah lima di antaranya.
1. Jahe
Baca Juga: Kisah Pasien Sembuh Corona, ke RS Naik Motor Sendiri hingga Merasa Kesepian
Sejak dulu kala, orang-orang sudah mengandalkan jahe sebagai penyembuh dari segala macam penyakit seperti sakit perut hingga mual.
Banyak studi yang juga mengungkapkan bahwa jahe sangat efektif menjadi obat sakit perut.
Jahe merupakan antiinflamasi alami, yang bisa kita dapatkan manfaatnya dalam bentuk apapun. Hal itu bisa didapat dalam bentuk permen, suplemen, atau sekadar minuman biasa dalam bentuk wedang maupun teh. Minumlah segelas teh atau wedang jahe untuk meredakan sakit perut Anda.
2. Teh kamomil (Chamomile)
Secangkir teh kamomil (Chamomile) dapat meredakan rasa sakit pada perut dan bekerja sebagai antiinflamasi. Khasiat antiinflamasi ini dapat membantu otot perut menjadi rileks, sehingga mengurangi rasa nyeri akibat keram dan kejang.
Baca Juga: Tega! Kasus Covid-19 AS Capai 100.000, Warga Desa di Cina Ucapkan Selamat
3. Peppermint