Suara.com - Di media sosial, kini banyak beredar kampanye untuk memberi semangat bagi para pekerja medis yang terlibat langsung dalam penanganan virus corona, termasuk 'clap for carers'.
Rupanya, Kate Middleton dan Pangeran William juga turut menyoroti kampanye ini.
Uniknya, mereka memiliki cara yang spesial untuk menunjukkan ontribusinya, yaitu melibatkan anak-anak mereka untuk bertepuk tangan dan memberi semangat melalui video.
Dengan latar belakang tembok nan kokoh, ketiga anak bangsawan Cambridge ini bertepuk tangan sambil memperlihatkan semangatnya di hadapan kamera.
Baca Juga: Warga Cemas hingga Emosional karena Corona, Psikolog Sebut Wajar
Kemungkinan besar, video ini diambil dari taman di Anmer Hall yang merupakan kediaman mereka saat ini di Norfolk.
Seorang penggunna Twitter menyadari ada yang spesial dari penampilan Pangeran George, Putri Charlotte dan Pangeran Louis. Yaitu baju yang dipakai, mengingatkan kembali ingatan para penggemar kerajaan akan penampilan orangtuanya.
Pangeran Louis mengenakan kemeja biru dan jumper v-neck biru tua yang persis seperti Pangeran William ketika ia dan Kate mengumumkan kelahiran Pangeran George pada 2012.
Sedangkan Putri Charlotte memakai celana biru tua dan atasan bergaris hitam putih, tampilan yang disukai oleh Kate ketika menghadiri polo mendukung suaminya, Pangeran William.
"Mereka matching," tulis warganet sambil mengunggah foto Pangeran Louis dan Putri Charlotte yang dikolase dengan foto orangtua mereka.
Baca Juga: Meghan Markle Bikin Tetangga Tertekan, Begini Kata Wali Kota
Sementara itu, keluarga kecil Kate Middleton dan Pangeran William sementara ini mengungsi ke 'pondok' mereka di Anmer Hall, Norfolk untuk mengisolasi diri terkait virus corona.