Suara.com - Tiap bentuk hidung adalah unik dan berbeda, dan menariknya juga bisa memeberitahu kita soal kepribadian diri kita. Bentuk hidung mengungkapkan hal-hal unik dan menyenangkan soal pribadi internal kita.
Dikutip dari Cosmopolitan, ada sepuluh bentuk hidung yang teridentifikasi di dunia ini dan masing-masing menceritakan soal kepribadian pemiliknya. Yang manakah bentuk hidungmu, dan apa katanya soal kepribadianmu?
1. Hidung kecil
Jangan macam-macam dengan pemilik hidung kecil karena meskipun ia adalah orang yang riang dan menyenangkan, namun terkadang ketika mereka kehilangan kesabarannya, mereka bisa benar-benar marah. Mereka juga cukup ketat soal privasi mereka.
Baca Juga: Tokoh Dunia Berbelasungkawa atas Wafatnya Ibunda Presiden Jokowi
2. Hidung mancung
Pemilik hidung panjang dan mancung terlahir sebagai seorang pemimpin. Memiliki selera bisnis yang baik, ambisi yang berjalan, dan insting tajam membuat Anda dengan mudah mencari jalan menuju kesuksesan. Masalah terbesar Anda sering muncul dari kekuatan terbesar Anda.
3. Hidung besar
Ukuran hidung yang besar ditandai dengan ujung yang lebar dan lubang hidung yang besar. Ukurang ini tekrair dengan rasa kuat, dorongan, kepemimpinan, ego, dan hasrat untuk bekerja secara indepeden. Mereka memiliki pemikiran sendiri dan merasa kesulitan bekerja di bawah orang lain. Dan juga, mereka tak suka basa-basi.
4. Button nose
Baca Juga: Dokter Meninggal Lagi karena Corona, Beda Guna Disinfektan dan Antiseptik
Button nose merupakan istilah bagi hidung yang memiliki ujung seperti button atau kancing, merupakan tipe hidung yang paling imut. Pemilik tipe hidung ini biasanya suka berimajinasi dan bangga akan bentuk hidung mereka. Mereka penuh dengan kasih sayang, peduli, optimis, suka merawat dan baik hati. Mereka juga terkenal dengan kemampuan menjaga emosi mereka, dan cenderung merasa terancam dengan orang berkemauan kuat.
5. Fleshy nose
Pada dasarnya, fleshy nose adalah hidung dengan batang yang sempit yang kemudian berujung lebar. Pemiliki hidung ini adalah orang yang cepat tanggap, cerdas, tak menghabiskan banyak waktu, dan agak sedikit agresiaf sewaktu-waktu. Akan tetapi pemilik hidung ini menjadi pasangan yang sangat setia dan peduli.
6. Hidung Greek
Hidung greek adalah hidung yang sangat lurus dengan lubang hidung yang sempit. Orang yang terlahir dengan hidung ini memiliki kemampuan yang hebat dan lebih berpikir secara logika. Mereka secara alamiah cerdas dan dapat diandalkan.
7. Hidung Roman
Hidung dengan tipe Roman adalah hidung orang-orang yang menarik secara fisik. Mereka keras kepala dan ambisius. Mereka dikenal dapat memengaruhi orang lain lewat kata-kata mereka dan tahu dampak di baliknya. Kemampuan organisasi mereka sangat patut diacungi jempol.
8. Hidung Nubian
Dengan tipe hidung Nubian, mirip hidung mancung, namun dengan lubang hidung yang lebar, mirip seperti hidung Mantan Presiden AS Barrack Obama. Orang dengan tipe hidung seperti ini diketahui sangat ekspresif secara emosional dan besar rasa ingin tahunya. Mereka menarik dan karismatik, punya pemikiran terbuka dan sangat handal membuat percakapan.
9. Hidung Celestial
Karakteristik dari tipe hidung Celestial adalah sedikit cekungan di batang hidung dan ujung hidung yang melengkung keluar. Mereka adalah sekelompok orang yang sangat optimis dan memiliki kepribadian yang hangat. Oleh karena itu mereka memiliki banyak teman yang setia, dan suka melindungi temannya. Tambahan sedikit, mereka sangat 'liar' di ranjang!
10. Hidung Hawk atau mancung-bengkok
Mirip seperti paruh elang yang bengkok ke bawah dengan ujung yang tajam, merupakan tipe otrang yang dengan mudah dikenali. Pemilik hidung Hawk adalah orang yang penuh percaya diri dan tak peduli akan pendapat orang lain. Mereka percaya dalam hidup dengan aturan mereka sendiri dan terlihat sangat mencolok di banding teman-temannya.