Malam Nisfu Syaban dinamakan pula sebagai malam pengampunan atau malam magfirah, karena pada malam itu malam itu Allah SWT menurunkan pengampunan kepada seluruh penduduk bumi, terutama kepada hambanya yang saleh. Namun, pengampunan itu tidak diperuntukkan bagi orang-orang musyrik.
Nabi bersabda:
"Tatkala datang malam Nisfu Syaban, Allah memberikan ampunan-Nya kepada penghuni bumi, kecuali bagi orang syirik (musyrik) dan berpaling dari-Nya." (HR. Ahmad)
Ibnu Ishak meriwayatkan dari Annas bin Malik bahwa Rasulullah pernah memanggil Aisyah, lalu memberitahukan tentang Nisfu Syaban.
"Wahai Humaira, apa yang engkau perbuat malam ini? Malam ini adalah malam di mana Allah yang Maha Agung memberikan pembebasan dari api neraka bagi semua hambanya, kecuali enam kelompok manusia."
Adapun 6 kelompok yang dimaksud Rasulullah adalah para peminum minuman keras, orang-orang yang mencerca orangtuanya, orang-orang yang membangun tempat zina, para pedagang yang semena-mena menaikkan harga dagangannya, petugas pajak yang tidak jujur, serta kelompok tukang fitnah.
Baca Juga: Rumah Ibadah di Makassar Dicuci Disinfektan, Takut Corona