Suara.com - Baru-baru ini, anak Ratu Elizabeth II sekaligus ayah dari Pangeran William dan Pangeran Harry, Pangeran Charles dinyatakan positif virus corona Covid-19.
"Sesuai dengan anjuran dokter serta pemerintah, Pangeran dan istrinya kini melakukan swakarantina di kediaman mereka di Skotlandia," demikian bunyi keterangan resmi kerajaan seperti diwartakan The Guardian.
Kondisi Pangeran Charles tentu membuat cemas keluarga dan anak-anaknya, termasuk Pangeran Harry yang kini berada di Kanada.
Meski begitu, Meghan Markle disebutkan telah melarang Pangeran Harry bepergian, termasuk kembali ke Inggris untuk menjenguk sang ayah, Pangeran Charles.
Baca Juga: Pangeran Charles Positif Virus Corona Covid-19, Kontak dengan Siapa Saja?
Seorang sumber secara ekslusif mengatakan kepada Daily Mail bahwa Duchess of Sussex tidak akan merasa baik-baik saja jika suaminya bepergian ke mana pun sekarang.
"Meghan berkata Harry telah berhubungan dengan ayahnya. Tentu saja, dia frustasi," ungkap sumber tersebut, seperti diberitakan Daily Mail, Rabu (25/3/2020).
Sumber tersebut juga mengatakan bahwa Meghan Markle dan Pangeran Harry sama-sama frustasi dan ingin melakukan lebih banyak hal untuk membantu.
Pasangan itu saat ini tinggal di Pulau Vancouver bersama bayi Archie. Mereka juga mengambil tindakan pencegahan ekstra selama pandemi melalui protokol kebersihan yang ketat.
Pangeran Harry sendiri terakhir melihat ayahnya pada 9 Maret 2020, yakni dalam acara tahunan Commonwealth Service di Westminster Abbey, London.
Baca Juga: Pangeran Charles Positif Corona Covid-19, Bagaimana dengan Ratu Elizabeth?
Acara itu juga dihadiri Ratu Elizabeth II, Pangeran William dan Kate Middleton, serta Pangeran Harry dan Meghan Markle.