Suara.com - Masih ingat dengan mantan sahabat Kylie Jenner yang digosipkan selingkuh dengan Tristan Thompson? Ya, Jordyn Woods adalah orang dimaksud.
Meskipun kini hubungannya sudah tak dekat dengan Kylie Jenner, bukan berarti eksistensinya juga ikut terhenti. Terbukti, belum lama ini Jordyn memposting foto tengah berlibur di Abu Dhabi bersama saudaranya.
Seolah kebal virus corona, ia justru menikmati pelesirannya di negara kaya tersebut. Fotonya memakai abaya di masjid menjadi topik pembicaraan panas di kolom komentar.
Tak seperti artis atau selebgram lain yang dipuji ketika pakai kerudung saat memasuki area masjid, Jordyn Woods justru sebaliknya, panen hujatan.
Baca Juga: Pakai Baju Sopan, Selebgram Seksi Curhat Sering Diblokir TikTok
Ia disebut netizen menghina Islam dan melecehkan agama lain karena diketahui, bukan seorang muslim. Bahkan ada juga yang membahas perihal rambut yang terlihat meski sudah ditutupi kerudung.
"Tempo hari posting bokong, hari ini posting di masjid," sindir warganet.
"Kamu bukan muslim, mengapa kamu masuk ke dalam masjid?" ujar yang lain.
"Ketika kamu memakai kerudung, seharusnya semua rambut tertutupi. Kerudung bukanlah semacam aksesori untuk penampilan," kritik yang lain.
Sadar dirinya mendapat kritik, Jordyn kemudian meminta maaf dan berkata abaya adalah syarat untuk masuk ke dalam masjid, jadi ia menuruti aturan tersebut sambil berkata, "Sangat indah melihat kecantikan budaya lain".
Baca Juga: Pakai Baju Renang di Tengah Pandemi Corona, Selebgram Seksi Tuai Cibiran
Bagaimana menurut kalian? pakah Jordyn Woods benar-benar salah hingga pantas dihujat?