Suara.com - Saat sedang gabut alias tidak ada pekerjaan, nongkrong sambil minum kopi sering kali jadi pilihan yang menarik untuk diambil. Apalagi kalau bareng sahabat, pasti rasa bosan tak akan datang lagi.
Bicara soal ngopi, belum lama ini seorang warganet yang tampak asyik minum kopi bareng temannta jadi perbincangan di Twitter. Hal itu lantaran tempat minum kopinya yang mewah.
Bagaimana tidak, meski warganet ini tinggal di Malaysia, ia nekat terbang ke Prancis hanya untuk menyeruput kopi.
Seorang warganet dengan akun Twitter @Fiq_Henry mengunggah kisah di balik agenda ngopi yang kelewat jauh ini.
Baca Juga: Belanda Tutup Seluruh Kedai Kopi, Pecandu Kembali Nikmati Ganja di Rumah
"Rencana dadakan pasti selalu berhasil," tulis @Fiq_Henry, seperti dikutip Guideku.com, Senin (16/3/2020) lalu.
Dalam unggahan itu, seorang bernama Waffy mengajak temannya untuk membeli kopi. Langsung setuju, si teman pun menanyakan ke kedai kopi mana mereka akan singgah.
Tak disangka, Waffy ternyata mengajak minum kopi di Paris dan menyebut segera memesan tiket pesawat. Sejurus kemudian, tiket pun berhasil didapatkan dan terbanglah mereka ke Perancis.
Hasilnya, mereka terlihat sudah asyik ngopi di Paris. Bahkan, megahnya Menara Eiffel menjadi latar belakang momen kebersamaan mereka.
Selepas dibagikan, kisah ajakan minum kopi ala orang tajir ini segera mendapatkan respon beragam dari warganet.
Baca Juga: Begini Sensasinya Cicipi Kopi Dicampur Durian dan Kecap yang Viral di Jogja
"Salah, nih. Bukan rencana dadakan yang selalu jadi. Kalau berduit baru jadi," tulis seorang warganet.