Jokowi Gandeng Mesra Tangan Iriana, Warganet Protes: Saya Jomblo, Pak!

Rabu, 11 Maret 2020 | 08:00 WIB
Jokowi Gandeng Mesra Tangan Iriana, Warganet Protes: Saya Jomblo, Pak!
Jokowi bersama Iriana berfoto bersama usai menerima tamu negara di Istana, Minggu (20/10/2019). (Suara.com/Ummi Hadyah Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana menyambut kedatangan Raja dan Ratu Belanda yang mengadakan kunjungan resmi ke Indonesia, Selasa (10/3/2020) kemarin.

Raja Belanda Willem Alexander dan Ratu Maxima Zorrguieta Cerruti tiga di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Selasa pagi, sekitar pukul 10.00 WIB.

"Selamat datang di Indonesia, Yang Mulia Raja Belanda Willem-Alexander dan Ratu Maxima Zorreguieta Cerruti," ungkap Jokowi pada sebuah unggahan foto di Instagram resminya, Selasa kemarin.

Banyak hal menarik yang terjadi dalam pertemuan itu. Salah satunya adalah keimutan cucu perempuan Jokowi, Sedah Mirah, yang diajak sang kakek menyambut tamu negara.

Baca Juga: Yuk Cuci Tangan ala Iriana Jokowi, Bisa Cegah Covid-19 Sambil Berdendang!

Sedah Mirah tampil dengan kebaya putih dan kain songket. Dia semakin cantik dengan tatanan rambut kucir dua.

Presiden Jokowi ajak cucu perempuannya Sedah Mirah sambut Raja-Ratu Belanda (ANTARA/Hanni Sofia)
Presiden Jokowi ajak cucu perempuannya Sedah Mirah sambut Raja-Ratu Belanda (ANTARA/Hanni Sofia)

Sedah Mirah kemudian bikin gemas saat menyerahkan setangkai bunga mawar kepada Ratu Maxima. Dia juga ikut dalam sesi foto bersama setelah penandatangan buku tamu kenegaraan.

Tak cuma itu, ternyata ada momen lain yang membuat warganet mendadak baper dan galau. 

Banyak yang dibikin salah fokus dengan cara Jokowi menggandeng Iriana saat menuruni tangga istana bersama kedua tamunya. Momen itu terlihat jelas dalam foto yang diunggah akun Instagram sang presiden.

Hingga Rabu (11/3/2020) pagi, unggahan tersebut telah disukai sebanyak lebih dari 980 ribu kali dan sekitar 6.800 komentar.

Baca Juga: Ganti Gaya Rambut Bob, Iriana Jokowi Banjir Pujian

Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana menyambut kedatangan Raja Belanda Willem Alexander dan Ratu Maxima Zorrguieta Cerruti tiga di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (10/3/2020) kemarin.
Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana menyambut kedatangan Raja Belanda Willem Alexander dan Ratu Maxima Zorrguieta Cerruti tiga di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (10/3/2020) kemarin.

"Cara Bapak gandengi Ibu itu bikin aku iri," komentar seorang warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI