Suara.com - Empat negara di kawasan Timur Tengah melarang perilisan animasi terbaru buatan studio Pixar berjudul 'Onward', karena dianggap mempromosikan hubungan sesama jenis.
Film sendiri bercerita tentang dua saudara laki-laki (Chris Pratt dan Tom Holland) yang berusaha membangkitkan ayah mereka dari kematian.
Dilansir Suara.com dari qnews.com.au, kritik datang karena salah satu adegan di mana seorang polisi perempuan membicarakan mengenai kekasih perempuannya.
Baca Juga: Ari Irham Akui Kesulitan Atasi Depresi
Dalam adegan, polisi bernama Specter, yang disuarakan oleh aktris lesbian Lena Waithe mengatakan: "Tidak mudah menjadi orangtua. Putri pacar perempuan saya membuat rambut saya rontok, oke?"
Specter sendiri merupakan karakter kelompok LGBTIQ pertama di Pixar yang telah terkonfirmasi.
Karena kutipan tersebut, negara Timur Tengah seperti Kuwait, Oman, Qatar dan Arab Saudi melarang penayangan Onward di semua bioskop di sana.
Selain keempat negara tersebut, negara Rusia juga memilih mengganti sebutan 'pacar perempuan' menjadi 'mitra'.
Polisi Specter Awalnya Bukan Tokoh Lesbian
Baca Juga: Unik! Cegah Virus Corona, WO Semprot Hand Sanitizer ke Tamu Pernikahan
Kepada Variety, pengisi suara polisi Specter--Lena Waithe, mengaku bahwa sosok Specter awalnya tidak dimaksudkan menjadi seorang lesbian.