Suara.com - Pagelaran busana Fashion Rhapsody kembali hadir di Jakarta. Tahun 2020 ini mereka mengusung tema Harmoni Bumi sebagai komitmen untuk menunjukkan keterikatan antara fashion dan kepedulian alam. Dalam malam pembuka di The Tribratha, Jakarta, Rabu (26/2/2020), tampil 12 desainer Indonesia dengan masing-masing dua karya busana. Dan menutup malam pembuka, Melly Goeslaw juga menampilkan karya busananya yang bertajuk 'No Rules' dari label AleAbe miliknya.
Sebanyak 12 busana perempuan dan 3 busana muse lelaki dibawakan melenggang di atas panggung runway. Busana AleAbe dengan ciri khasnya menggunakan dual tone (paduan dua warna) baik yang selaras maupun kombinasi warna yang berani dan juga one tone.
Motif-motif kain khas Indonesia juga dipadupadankan, seperti kain tenun. Sesuai dengan tagline mereka, yakni fashion bagi orang-orang yang berani tampil beda, seluruh karya busana AleAbe tampak out-of-the-box sekaligus nyaman dipakai.
Anto Hoed, suami Melly Goeslaw, juga turut hadir berjalan di panggung runway. Ia mengenakan baju santai berwarna hitam dengan celana di bawah lutut, makin apik dengan aksen dari tas yang juga diproduksi dari AleAbe.
Baca Juga: Sengaja Pamer Foto Telanjang, Millen Cyrus Mau Fashion Show di Thailand
AleAbe merupakan merek label busana yang digagas dan dibentuk oleh Melly Goeslaw dan sahabat karibnya Wana Yuliana sejak tahun 2014. AleAbe memulai kesuksesannya setelah tampil di Jakarta Fashion Week 2016 lalu.
Harmoni Bumi resmi diselenggarakan sejak 26 Februari 2020 hingga 29 Februari 2020 di The Tribrata, Jakarta.
Pada malam pembuka, tampil sejumlah karya daei 12 desainer dalam negeri yakni Kursien Kazai, Rya Baraba, Ria Miranda, Kami, Dana Duriyatna, Mora Aesthetic XZD, Rasyid Salim, Tuty Adib, Lia Soraya, Dewi Gita, Adinda Moeda, dan Sugeng Waskito.