Suara.com - Baru-baru ini, Melania Trump mendampingi Presiden Donald Trump dalam kunjungan kenegaraan ke India. Mereka tiba di Ahmedabad, India, Senin (24/02/2020) kemarin.
Dilansir dari laman Express, mereka disambut oleh Perdana Menteri India, Narendra Modi. Bukan menjadi rahasia lagi, jika Melania Trump selalu memulai kunjungannya dengan sebuah fashion statement.
Kali ini, ia tampil mencuri atensi dalam balutan busana yang terinspirasi dari baju tradisional pria negara tersebut. Ia terlihat memakai jumpsuit putih formal.
Jumpsuit tersebut terinspirasi dari kostum tradisional pria India. Kerah dan siluet atasannya seperti jas pada umumnya dan celana berpotongan flare menjaga penampilan ibu satu anak itu tetap elegan.
Baca Juga: Dari Pekerja Restoran Sampai jadi Model, Ini Perjalanan Karier Ruby Wong
Melengkapi penampilannya, ada sebuah kain hijau yang dililit seperti sabuk. India juga dikenal sebagai negara yang memiliki warisan budaya berupa kain-kain ikat dan tenun.
Dalam agenda tersebut, Donald dan Melania Trump mengunjungi rumah yang dulu pernah dihuni oleh tokoh dunia, yaitu Mahatma Gandhi.
Kemudian, kegiatan yang mereka lakukan adalah mencoba memintal benang dengan alat tradisional bersama charkha. Selain itu, Donald Trump juga mempunyai agenda untuk berpidato.
Presiden Amerika Serikat tersebut berpidato di hadapan 125 ribu orang yang berkumpul di Sarder Patel Stadium.
Diketahui bahwa kunjungan ke India ini menjadi yang pertama bagi Donald dan Ivanka Trump semenjak Donald Trump menjabat sebagai presiden. Keduanya dikabarkan melanjutkan perjalanan ke Agra di mana mereka menyambangi Taj Mahal.
Baca Juga: Dulu Pelayan McDonald's, Sekarang Wanita Ini Sukses Jadi Model