Tony Ko, Sosok Wanita Asia di Balik Kesuksesan Brand Makeup NYX

Rabu, 19 Februari 2020 | 15:19 WIB
Tony Ko, Sosok Wanita Asia di Balik Kesuksesan Brand Makeup NYX
Tony Ko. (Instagram/@tonikokoko)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - NYX Cosmetics menjadi salah satu brand kosmetik yang terkenal. Siapa sangka, jika di balik kesuksesan brand makeup tersebut, ada sosok wanita Asia yang inspiratif.

Dilansir dari laman Forbes, wanita itu bernama Tony Ko. Ia merupakan founder NYX Cosmetics dan sukses mewujudkan 'American Dream'.

Tony merupakan seorang imigran dari Korea dan mulai membangun brand makeup tersebut di usia 25 tahun. Usaha tak pernah mengkhianati hasil, ia menjadi seorang wanita sukses dengan upayanya sendiri.

Wanita ini dan keluarganya memutuskan untuk bermigrasi dari Daegu, Korea Selatan ke Los Angeles saat usianya masih 13 tahun. Untuk bertahan hidup, keluarga Toni berbisnis kain, lalu beralih ke parfum dan kosmetik.

Baca Juga: Floriana Messina, Presenter Cantik Italia yang Gemar Pamer Foto Seksi

Itulah awal mula Tony mulai mempelajari bisnis kecantikan, yakni ketika bekerja untuk orangtua setelah sekolah dan di akhir pekan. Berbekal pengalaman dan pengetahuan tersebut, Tony memulai membuat brand kosmetik sendiri.

Tony Ko. (Instagram/@tonikokoko)
Tony Ko. (Instagram/@tonikokoko)

Tony meminjam uang dari orang tua untuk membangun NYX Cosmetics. Pada saat itu, Tony melihat pasar potensial dalam industri kecantikan, yakni makeup dengan harga terjangkau tapi berkualitas baik.

Siapa sangka NYX bisa berkembang menjadi brand makeup yang sukses besar. Tony pun dapat mengembalikan uang yang ia pinjam dari orangtuanya.

Tony Ko. (Instagram/@tonikokoko)
Tony Ko. (Instagram/@tonikokoko)

Selain itu semenjak 2014, NYX resmi dibeli oleh L'Oreal dan kini bisa ditemukan di mana-mana. Hal tersebut yang membuat Tony tidak menyangka, bisnis yang ia bangun sendiri bisa sesukses itu.

Menurut Tony, salah satu kunci sukses NYX adalah karena dirinya membangun sendiri brand tersebut dan mengetahui industri kecantikan dengan detail.

Baca Juga: Jalan-Jalan Bareng Ibunda, Wajah Tanpa Makeup Putri Kajol Disorot

Tony Ko. (Instagram/@tonikokoko)
Tony Ko. (Instagram/@tonikokoko)

"Aku melakukan R&D (riset dan pengembangan) sendiri. Kalau kosmetik lain yang mengerjakan adalah pria-pria tua. Mereka hanya berbisnis untuk membuat uang. Banyak dari mereka yang tidak tahu beda antara lipstik dan lip liner," kata Tony.

Saat ini, ia memilih untuk berbisnis sunglasses yang dinamakan Preserve Sunglasses. Seperti NXY, ia menawarkan produk terjangkau dengan kualitas mahal.

Selain itu, Tony juga masih bergerak dalam dunia kecantikan. Ia menjadi partner untuk mempromosikan brand Kim Chi Beauty.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI