Instagramable, Yuk Cobain Perosotan Pelangi di Dusun Semilir

Senin, 17 Februari 2020 | 15:00 WIB
Instagramable, Yuk Cobain Perosotan Pelangi di Dusun Semilir
Perosotan Pelangi di Dusun Semilir. (Instagram/@danarsibolang)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Instagramable, Yuk Cobain Perosotan Pelangi di Dusun Semilir 

Destinasi instagramable di terus menjamur. Kini melepas penat di akhir pekan menikmati liburan bersama keluarga tercinta lebih banyak pilihan. 

Anda mengunjungi sejumlah destinasi wisata menarik si sekitar Dusun Semilir, misalnya.

Berlokasi di wilayah Bawen, Semarang, Jawa Tengah, destinasi wisata keluarga ini memang menawarkan segudang aktivitas menarik untuk mengusir stres.

Baca Juga: Ibadur Rohman dan 7 Sekawan, Pahlawan Muda Desa Wisata Pujon Kidul Malang

Perosotan Pelangi di Dusun Semilir. (Instagram/@harrycethot)
Perosotan Pelangi di Dusun Semilir. (Instagram/@harrycethot)

Dilansir dari Hello Sehat, ikon terbaru dan banyak mengundang rasa penasaran dari wisatawan serta warga lokal ialah wahana perosotan pelangi di Dusun Semilir. Seru dan memacu adrenalin, pengunjung Dusun Semilir bisa meluncur dari ketinggian 27 meter dengan melalui perosotan pelangi ini.

Baru saja diresmikan pada bulan Januari 2020 lalu, perosotan pelangi di Dusun Semilir ini sudah ramai disambangi oleh wisatawan. Tak hanya seru, perosotan pelangi ini juga begitu Instagramable dan membuat siapa saja ingin berfoto di dekatnya.

Namun, sebelum mencoba perosotan pelangi ini, kalian wajib mentaati aturan yang berlaku terlebih dahulu, ya.

Karena terbilang cukup memacu adrenalin, perosotan pelangi ini hanya diperuntukkan bagi pengunjung dengan tinggi minimal 120 cm dan berat badan maksimal 100 kg.

Untuk mencoba permainan ini, pengunjung akan dikenakan biaya sebesar Rp 10 ribu per orang.

Baca Juga: Dilengkapi Kolam hingga ATV, Area Jembatan Tegaldowo Jadi Taman Wisata

Dusun Semilir sendiri, buka setiap harinya mulai pukul 09.00-19.00 WIB. Khusus akhir pekan atau Sabtu dan Minggu, Dusun Semilir buka lebih pagi yakni mulai jam 09.00-21.00.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI