Suara.com - Menjadi anak kos bukanlah perkara mudah, apalagi mereka harus dituntut hidup mandiri di kota lain dan jauh dari keluarga. Mi instan pun rasa-rasanya sudah menjadi santapan rutin anak kos, terlebih menjelang akhir bulan
Selain murah meriah, mudah dibuat, rasa dari mi instan ini juga terbilang lezat.
Bicara soal mi instan, belum lama ini ada seorang anak kos mencoba bereksperimen ketika kehabisan gas.
Bukannya menggunakan rice cooker, wanita ini justru berinisiatif memasak mi instan pakai setrika.
"Punya temen anak kos, tingkahnya begini ya Allah, nggak ada GAS buat masak," cuit akun Twitter @AnggrainiiAyu dikutip Guideku.com---jaringan Suara.com, Senin (10/2/2020) kemarin.
Baca Juga: Mi Instan Direbus Bersama Kemasannya, Ini Kata Pakar
Rupanya hal ini dialami oleh Kirana, teman dari pemilik akun Twitter @AngrainiiAyu.
Karena gas di dapur kos habis dan mendadak ingin bereksperimen, wanita bernama Kirana ini meletakkan panci berisi mi instan di atas setrika panas.
Sayang, rupanya setrika tersebut tak kuat menopang panci berisi mi instan itu lebih lama lagi.
Setrika tersebut terlihat terguling, dan mi instan dalam panci terlihat berceceran di atas karpet berwarna hijau.
Tentu saja, cuitan wanita masak mi instan pakai setrika ini menjadi viral dan mendapatkan tanggapan beragam dari warganet.
Baca Juga: Bottega Veneta Rilis Sandal Mahal, Warganet: Itu Mi Instan?
"Salam buat Mbak Kirana, sama bilangin itu setrika mending buat ceplok telur pakai mentega. Sudah teruji berhasil," sebut seorang warganet.