Ingin Tampil Muda dan Segar dengan Make Up Tipis? Ini Tips dari MUA

Jum'at, 24 Januari 2020 | 17:10 WIB
Ingin Tampil Muda dan Segar dengan Make Up Tipis? Ini Tips dari MUA
ilustrasi make up tipis dan instan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ingin Tampil Muda dan Segar dengan Make Up Tipis? Ini Tips dari MUA

Memiliki tampilan muda dan segar merupakan dambaan semua orang. Nah jika kamu sudah menjalanankan aneka ritual skincare namun tetap ingin menerapkan make up saat bepergian, tak ada salahnya untuk mencoba make up mudah dan sederhana yang dijabarkan oleh MUA kenamaan Tanah Air, Dean.

Ditemui Suara.com dalam satu kesempatan, Dean mengatakan tampilan make up yang instan, tipis, namun tetap memukau ada pada kunci pemilihan foundation, concelear, blush on, dan lipstik.

Baca Juga: Kata Para Lady Bikers Tentang Make Up, Masih Doyan Dandan?

"Untuk kalian semua yang mau make up tapi bingung bagaimana sih make up yang instan, cepat dan gampang. Salah satu tipsnya adalah dengan pemilihan foundation jangan yang terlalu tone naik banget dari warna kulit asli. Paling maksimal itu satu tone (lebih terang) di atas kita," katanya.

Untuk itu kata Dean, penting memilih alas bedak cair tersebut dengan tepat. Ia mengimbau untuk membawa teman saat membeli foundation.

"Caranya paling mudah beli foundation adalah ajak teman kamu beli kosmetik dan coba dipakai di wajah bukan di tangan karena warnanya berbeda. Kadang ada yang lebih cerah atau lebih gelap," tambahnya lagi.

Selanjutnya adalah pemilihan concealer yang tepat. Concealer, kata Dean, tidak hanya bisa digunakan di bawah mata untuk menyamarkan area hitam, tetapi juga bisa digunakan di area dagu dan pelipis.

Ilustrasi perempuan berhijab dandan. (Shutterstock)
Ilustrasi perempuan berhijab dandan. (Shutterstock)

"Kalau kita pikir punya dagu yang pendek, ya bisa kita pakai juga di dagu. pelipis dekat alis yang dekat sekali dengan rambut kita, itu bisa dilakukan untuk menutupi kekurangan kita," tambahnya.

Baca Juga: Tasya Farasya Bicara Soal Tren Make Up 2020, Apa Katanya?

Salah satu tips lain adalah memilih warna-warna cerah nan lembut dan menghindari warna kuat seperti hitam dan cokelat.

"Warna yang lebih pink, nude, karena blush on bukan hanya merah. Pakai glossy, gak harus selalu matte," tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI