Bukan Botox, Ini Perawatan Emilia Clarke untuk Hilangkan Kerutan di Wajah

Selasa, 21 Januari 2020 | 18:00 WIB
Bukan Botox, Ini Perawatan Emilia Clarke untuk Hilangkan Kerutan di Wajah
Emilia Clarke [ANGELA WEISS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak sedikit orang yang memutuskan untuk memilih perawatan wajah seperti botox untuk menghilangkan proses penuaan dini, seperti kerutan di wajah.

Namun, hal tersebut tidak dilakukan oleh Emilia Clarke. Ia lebih memilih melakukan perawatan wajah yang alami daripada memakai botox untuk menghindari kerutan.

Botox memang perawatan yang umum digunakan untuk menghilangkan kerutan di wajah. Biasanya botox diberikan melalui suntikan. Nah, cairan botox hanya bertahan selama 3 sampai 6 bulan. Jadi, perlu diulang agar kerutan di wajah tetap tidak tampak.

Dilansir dari laman Glamour, pemain Daenerys Targayen dalam Game of Thrones itu memfokuskan perawatan kulit pada skincare dan rutin melakukan pemijatan pada wajah di malam hari.

Baca Juga: 4 Perawatan untuk Lelaki Ini Diprediksi Akan Tren di 2020, Apa Saja?

"Lebih dari 40 otot membangun wajah. Dan seperti halnya otot di tubuh, semakin sering kamu menggunakannya, itu semakin terangkat, ketat, dan kencang," kata Emilia.

Emilia Clarke. (Instagram/@emilia_clarke)
Emilia Clarke. (Instagram/@emilia_clarke)

"Kapan saja kamu bisa merawat wajah dalam harimu itu bagus," ungkapnya.

"Aku cenderung melakukannya di pagi atau malam hari sebagai bagian dari rutinitas skincare, bagaimana aku bisa menambahkan manfaat dari produk-produk bagus ke kulit juga," lanjut Emilia Clarke.

Ilustrasi. (Sumber: Shutterstock)
Ilustrasi kerutan di wajah. (Shutterstock)

Emilia Clarke kemudian memberikan saran untuk melakukan pemijatan selama dua menit pada kulit sambil menggunakan skincare. Menurutnya, sangat bagus memastikan jika produk skincare meresap dengan baik dengan pijatan kecil.

Wanita 33 tahun tersebut juga mengaku suka menggunakan produk-produk simpel dan efektif.

Baca Juga: Resolusi Kecantikan 2020, Ini Jenis Perawatan Kulit yang Harus Kamu Lakukan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI