Imlek, Galeries Lafayette Gaet Sebastian Gunawan dan Ghea Panggabean

Minggu, 19 Januari 2020 | 17:30 WIB
Imlek, Galeries Lafayette Gaet Sebastian Gunawan dan Ghea Panggabean
Koleksi Imlek Galeries Lafayette gaet Sebastian Gunawan dan Ghea Panggabean. (Suara.com/Risna Halidi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Imlek, Galeries Lafayette Gaet Sebastian Gunawan dan Ghea Panggabean

Galeries Lafayette kembali merilis koleksi untuk menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2571. Tahun ini, Galeries Lafayette bersama mitra perbankan yaitu Bank BRI baru saja menghadirkan gelaran trunk show bertajuk Fashiontastic Lunar New Year, dan menggandeng dua desainer kenamaan Tanah Air yaitu Sebastian Gunawan dan Ghea Panggabean lewat brand Votum dan Ghea.

Keduanya menampilkan deretan berbagai koleksi mulai dari long dress yang menawan sampai cocktail dress yang cantik dengan nuansa modern, klasik, serta bertema oriental yang memukau.

Rangkaian koleksi Sebastian Gunawan lewat brand Votum misalnya, terinspirasi dari perpaduan gaya etnik dan oriental yang diberi sentuhan modern. Total ada 16 busana cocktail dengan menggunakan bahan-bahan seperti brukat, crepe, jacquard dan organdi dengan motif fliral serta geometris. Ia juga menggunakan warna-warna vibran serta gelap, serta warna-warna pastel yang lembut dan menawan.

Baca Juga: Menikmati Wisata Perahu Imlek di Solo

Koleksi Imlek Galeries Lafayette gaet Sebastian Gunawan dan Ghea Panggabean. (Suara.com/Risna Halidi)
Koleksi Imlek Galeries Lafayette gaet Sebastian Gunawan dan Ghea Panggabean. (Suara.com/Risna Halidi)

Sementara koleksi Ghea Panggabean terinspirasi dari perpaduan Gaya Eropa dan China dengan mengangkat motif Batik Pesisiran yang menggabungkan motif flora dan fauna. Koleksinya tersebut diaplikasikan pada bahan-bahan seperti satin, chiffon, dan organza.

"Perayaan Tahun Baru Imlek menjadi salah satu kesempatan bagi Galeries Lafayette untuk ikut menyemarakan pagelaran event terbesar di Indonesia. Kami ingin memberikan koleksi dalam berbagai macam mode dan desain yang memanjakkan para pelanggan setiap kami di seluruh Indonesia," Marketing Director PT Panen Lestari Indonesia, Arnolda Ratnawati Sidarta dalam acara trunk show Fashiontastic Lunar New Year di Pacific Place Mall, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI