7 Pantai Eksotis di Sabang Aceh, Cantiknya Kelewatan

Kamis, 16 Januari 2020 | 14:50 WIB
7 Pantai Eksotis di Sabang Aceh, Cantiknya Kelewatan
Pemandangan eksotis pantai Resort Weh di Sabang Aceh. (Suara.com/Silfa Humairah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Pemandangan bawah laut Pulau Iboih, Sabang. (Suara.com/Silfa Humairah)
Pemandangan bawah laut Pulau Rubiah, Sabang. (Suara.com/Silfa Humairah)

Pulau cantik yang berada tak jauh dari Kota Sabang ini menjadi salah satu spot favorit wisatawan untuk diving dan snorkeling di Sabang. Air lautnya yang jernih serta keindahan bawah lautnya yang memukau menjadi daya tarik utama pulau ini. Terumbu karang yang ada di pantai ini masih sangat alami, berbagai hewan laut cantik pun bisa ditemukan dengan mudah di perairan pulau ini. Jadi jangan lupa bawa peralatan snorkeling atau diving ketika main ke pulau ini ya!

Pantai Weh Resort

Pengunjung berfoto di sebuah dermaga sebuah resort di Sabang, Aceh. (Suara.com/Silfa Humairah)
Pengunjung berfoto di sebuah dermaga sebuah resort di Sabang, Aceh. (Suara.com/Silfa Humairah)

Wilayah itu salah satu destinasi wisata unggulan Aceh. Setiap titiknya adalah keindahan.

Berlibur ke pantai acapkali menjadi salah satu cara yang dipilih untuk menyegarkan kembali pikiran yang kamu peras selama hari kerja. Tak hanya itu, kamu pun biasanya memilih pantai karena bisa bermain air dan menikmati sunset dengan suasana yang relatif sepi dari hingar bingar perkotaan.

Baca Juga: Jadi Destinasi Wisata, Bali Tak Bisa Larang Kaum Gay Berkunjung

Salah satu pantai dengan resort pemandangan aduhai Sabang adalah Weh Resort. Pengunjung juga disediakan pelabuhan sehingga bisa menyewa boat dan keliling melihat panorama yang siap memikatmu untuk berlama-lama liburan di Sabang, Aceh.

Pantai Teupin Layeu

Pemandanga sekitar Teupin Layeu Sabang. (Suara.com/Silfa Humairah)
Pemandanga sekitar Teupin Layeu Sabang. (Suara.com/Silfa Humairah)

Pantai Teupin Layeu Kecamatan Iboih, Kota Sabang, lokasinya berhadapan dengan Pulau Rubiah, jadi tinggal menggunakan boat 10 menit untuk mengunjungi pesona alam bawah laut tersebut.

Banyak bungalow tersedia di sini, sebagai tempat bagi wisatawan yang ingin menjelajahi keindahan Sabang. Pengelola wisata juga menyediakan boat-boat untuk menyeberang ke Pulau Rubiah. Pantai Teupin Layeu menjadi tempat istirahat terbaik jika ingin liburan ke Sabang.

Pantai Benteng Jepang

Baca Juga: Perkuat Wisata Halal, Hotel Ramah Muslim Bintang 7 Bakal Hadir di Jakarta

Pemandanga sekitar Benteng Jepang, Sabang. (Suara.com/Silfa Humairah)
Pemandanga sekitar Benteng Jepang, Sabang. (Suara.com/Silfa Humairah)

Benteng Jepangnya terletak di atas bukit, jadi Anda harus menaiki beberapa puluh anak tangga terlebih daulu. Namun dari benteng pemandangan indah dengan hamparan laut sabang yang sangat luas, ombaknya sesekali menrjang hingga mencapai bukit mempercantik pemandangan. Disini juga terdapat meriam tua yang cukup besar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI