Tobiko merupakan telur ikan dari spesies ikan terbang. Telur ikan ini sangat umum kita temui di restoran sushi, dan sering kita lihat ditaburkan di atas gulungan sushi untuk memberi tampilan yang menarik. Tobiko juga kerap ditaburkan di piring sushi atau sashimi.
Tobiko yang memiliki warna kemerahan cerah memang sering dianggap sebagai hiasan belaka pada hidangan. Padahal, telur ikan berdiameter di bawah 1 milimeter ini tinggi protein, asam lemak omega-3, dan nutrisi lainnya.
Sebuah penelitian di International Journal of Molecular Sciences menjelaskan bahwa telur ikan terbang, mirip dengan telur salmon, sangat tinggi lemak fosfolipid. Lemak ini dapat membantu melindungi jantung dan hati, mengurangi peradangan, dan meningkatkan kapasitas belajar.
Baca Juga: Menyambangi Pasar Ikan Katahara, Bursa Makanan Laut Tersibuk di Aichi
Tekstur tobiko renyah dan menimbulkan sensasi 'meledak' ketika digigit, serta memiliki rasa asap dan sedikit asin karena proses pengolahannya yang cenderung diasinkan. Namun, rasa asli tobiko sendiri cenderung sedikit lebih manis daripada jenis telur ikan lainnya.
Tobiko sangat tinggi kolesterol. Tapi, ini bukan masalah, karena tobiko sangat jarang dikonsumsi dalam jumlah besar sekaligus.
Masago...