10 Resep Olahan Ayam hingga Seafood Goreng Tepung, Renyahnya Crunchy

Rabu, 08 Januari 2020 | 06:00 WIB
10 Resep Olahan Ayam hingga Seafood Goreng Tepung, Renyahnya Crunchy
Sajian Cumi Goreng Tepung. (Instagram/susi.agung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - 10 Resep Olahan Ayam hingga Seafood Goreng Tepung, Renyahnya Crunchy

Olahan ayam hingga seafood goreng tepung selalu bikin suasana hangat, apalagi untuk si kecil yang hobil sajian gorengan crunchy.

Moms jangan bingung mau mengolah menu goreng tepung apa lagi, ini 10 resep olahan ayam hingga seafood goreng tepung yang Crispy yang dirangkum Suara.com dari berbagai sumber.

1. Resep Cumi Goreng Tepung Crunchy dan Crispy dari susi.agung 

Baca Juga: 10 Menu Spesial Tahun Baru, Coba Resep Ini agar Kumpul Makin Seru

Bahan:

1 bungkus tepung bumbu
500 gram cumi segar, potong bulat
1 buah jeruk nipis
1 butir telur
2 siung bawang putih haluskan
1/4 sendok teh lada bubuk
Sejumput garam (optional)

Cara membuat:

1. Cuci bersih cumi, lalu tiriskan, beri perasan air jeruk nipis, aduk rata, diamkan 10 menit, cuci kembali lalu tiriskan.

2. Lumuri cumi dengan bawang putih halus , lada bubuk & sejumput garam, diamkan didalam kulkas 15 menit.

Baca Juga: Intip Resep Oseng Tudai Kacang Panjang, Gurih dan Segar Lho

3. Kocok lepas telur lalu tuang kedalam cumi, tambahkan 1 sdm tepung bumbu serbaguna, aduk rata, gulingkan cumi ke dalam tepung bumbu kering, cubit-cubit sampai terbalut rata, lakukan sampai habis.

4. Goreng cumi dalam minyak panas dengan api sedang sampai kekuningan, angkat, tiriskan dengan tissue dapur, sajikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI