Suara.com - Camilan Nikmat untuk Tahun Baru, Ini Resep Bikin Rotiboy Sendiri di Rumah
Rotiboy merupakan salah satu kedai roti favorit warga Indonesia. Merek dagang asal Malaysia tersebut dikenal menyajikan camilan roti sederhana dengan citarasa kopi Meksiko.
Kabar baiknya, kamu bisa membuat camilan Rotiboy sendiri di rumah lho. Bahan-bahannya sederhana dan mudah didapatkan.
Dilansir Suara.com dari laman YouTube Chalistaa Kitchen, berikut adalah bahan-bahan yang perlu kamu persiapkan!
Baca Juga: Intip Resep Bebek Rica-rica untuk Sajian Spesial
Bahan adonan:
- 250 gram tepung
- 1/2 sdm ragi instan
- 1 sdm susu bubuk
- 50 gram gula pasir
- 1 butir telur
- 90 ml air dingin
- 25 gram mentega
Bahan toping:
- 55 gram gula halus
- 50 gram mentega
- 60 gram tepung terigu pro sedang
- 1 sdt putih telur
- Sedikit pasta moka
Isian:
Mentega
Cara membuat:
Pertama, campur semua bahan adonan dalam satu wadah, kecuali mentega. Mixer semua bahan adonan dengan kecepatan sedang sampai semuanya tercampur rata. Jika sudah rata, masukan mentega dan mixer lagi sampai adonan menjadi kalis elastis.
Baca Juga: 7 Resep Menu Barbeque untuk Natal dan Tahun Baru
Jika sudah elastis, tiriskan bahan adonan, tutup dengan kain dan biarkan selama satu jam sampai mengembang.