Berbagi Informasi di Anker Twitter, Komunitasnya Anak Kereta KRL

Sabtu, 28 Desember 2019 | 10:36 WIB
Berbagi Informasi di Anker Twitter, Komunitasnya Anak Kereta KRL
Komunitas Anak Kereta alias Anker Twitter. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Screenshot Media sosial Komunitas Anak Kereta alias Anker Twitter. (Twitter/@ankertwitter)
Screenshot Media sosial Komunitas Anak Kereta alias Anker Twitter. (Twitter/@ankertwitter)

"Kami melakukan awarness campaign itu berupa membuat video untuk membantu sebarkan ke sesama pengguna kereta yang ada di twitter, untuk membuat mereka lebih aware membantu membagikan informasi tersebut ke orang lain yang mereka kenal," papar Fikri panjang lebar.

Meski aduan gangguan perjalanan yang paling banyak diterima, namun Anker Twitter akan langsung menindaklanjuti laporan pelecehan seksual yang tejadi di KRL kepada PT KCI, apalagi jika bukti dalam bentuk video dan cenderung berpotensi viral.

"Kalau yang pelecehan yang bakal viral banget ya retweet banyak orang tahu itu kita langsung tindak serius, ada orang dari kita langsung menawarkan bantuan, yang dari kita memberikan menawarkan bantuan langsung," ungkapnya.

Dibentuk Tak Sengaja

Baca Juga: Komunitas Astro Jogja Sediakan 7 Teropong untuk Nobar Gerhana Matahari

Meski aktif di jagat sosial media, bukan berarti Anker tidak pernah bertemu tatap muka. Mereka yang menamakan diri anak kereta, alias anker ini kerap melakukan pertemuan di stasiun. Biasanya tempat favorit untuk berkumpul di pinggir peron.

Rangkaian kereta rel listrik (KRL) melintas di jalur rel Stasiun Manggarai, Jakarta, Kamis (21/11). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Rangkaian kereta rel listrik (KRL) melintas di jalur rel Stasiun Manggarai, Jakarta, Kamis (21/11). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Dari kopdar yang sekadar kumpul-kumpul puluhan anggota, tercetuslah ide-ide inovasi, maka lahirlah berbagai kanal aduan setelah para anggota berbincang berbagi informasi dan tips yang bisa dibagikan.

Cara untuk menjadi anggota faktanya cukup mudah, yakni cukup follow akun twitter @AnkerTwitter, maka ia akan langsung mendapat berbagai informasi seputar KRL.
Sedangkan jika ingin lebih dalam lagi dan bergabung dalam grup telegram, maka ikuti arahan dari link bio untuk nanti dimasukkan dalam grup telegram.

Pada awalnya Juli 2018, Fikri yang membuat akun dari 0 dan dipromosikan melalui akun pribadinya ingin mengumpulkan informasi seputar KRL, dan siapa sangka peminatnya cukup banyak.

Dulu, Fikri yang bekerja di perusahaan swasta di Bintaro benar-benar mengelola akun seorang diri, dan kini akun sudah dipegang oleh 6 orang admin untuk memberikan informasi semakin baru dan beragam, dan Fikri juga yang aktif mencari-cari kerjasama, informasi publik khususnya dengan PT KCI.

Baca Juga: Bersama Yudi Latif, Komunitas Lintas Agama Kunjungi Gereja Katedral

Eits, bukan berarti informasinya seputar KRL saja loh, karena beberapa informasi segala hal tentang kereta juga kerap dibagikan di komunitas ini seperti perjalanan kereta bandara, maupun kereta Jawa jarak jauh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI