Suara.com - Kue bolu alias sponge cake memang punya cita rasa unik dan lembut, tak heran jika dessert yang satu ini digemari oleh berbagai kalangan.
Dessert yang cenderung memiliki rasa manis ini sendiri terbuat dari bahan-bahan seperti gula pasir, tepung terigu, susu, telur dan masih banyak lagi lainnya.
Biasanya kue bolu atau sponge cake ini disajikan sebagai makanan penutup usai menyantap hidangan utama. Varian rasa kue bolu ini juga beragam dan dikenal punya tampilan menarik.
Namun belakangan, beredar foto sponge cake berbentuk mirip spons cuci piring lengkap dengan sabunnya.
Baca Juga: 5 Inspirasi Kue Bertema Hari Natal, Cocok untuk Disantap Bersama Keluarga
Foto sponge cake mirip spons cuci piring ini diunggah oleh akun Twitter @iine_piroshiki.
Sponge cake tersebut berwarna kuning cerah lengkap dengan layer bagian atas berwarna hijau bertekstur kasar. Agar lebih terlihat nyata, si pembuat kue menambahkan krim berwarna putih serupa sabun cuci piring.
"Saat saya memanggang kue bolu hijau dan kuning kemudian meletakkanya di atas satu sama lain, kue itu lebih mirip spons daripada yang pernah saya bayangkan," tulis akun @iine_piroshiki dikutip Suara.com, Rabu (25/12/19).
Guratan warna putih seakan-akan ingin membuat siapa saja yang melihatnya yakin bahwa benda tersebut adalah spons cuci piring bukan kue bolu.
Dilansir Suara.com dari laman Sora News, saking miripnya dengan spons cuci piring, si pembuat kue sampai-sampai kurang yakin hendak menyantap sponge cake tersebut atau tidak.
Baca Juga: Viral Wajibkan Kue Bersertifikat Halal, Yoshinoya Buka Suara
Meskipun bentuknya mirip spons cuci piring, travelers pasti penasaran bukan, dengan rasa dari kue bolu ini?