Petisi Cabut Gelar Pangeran Harry dan Meghan Markle Beredar, Ini Bunyinya

Jum'at, 20 Desember 2019 | 20:30 WIB
Petisi Cabut Gelar Pangeran Harry dan Meghan Markle Beredar, Ini Bunyinya
Meghan Markle. (Instagram/@sussexroyal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjelang tutup tahun, bukan berarti tertutup juga drama di kalangan keluarga Kerajaan Inggris. Jumat (20/12/2019) kemarin, warga Brighton dan Hove menyebarkan petisi agar gelar Duke dan Duchess of Sussex tak lagi digunakan oleh Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Melansir Marie Claire, semua ini berawal dari petisi yang dibuat oleh seorang warga bernama Charles Ross.

Ia membuat petisi di situs website Dewan Kota Brighton dan Hove agar gelar bangsawan Sussex dihapus dari Pangeran Harry dan Meghan Markle.

"Kami yang menandatangani petisi di bawah ini meminta Dewan Kota Brighton dan Hove untuk menolak penggunaan gelar Duke of Sussex dan Duchess of Sussex pada Henry ('Harry') Windsor dan Rachel Meghan Markle," tulis petisi itu.

Baca Juga: Bela SMB, Aktivis HAM Diserang Hoaks, Muncul Petisi #KamiBersamaEra

"Sebagai penduduk Brighton dan Hove kami meminta Dewan Kota Brighton dan Hove untuk tidak merujuk individu-individu ini dengan gelar seperti itu yang kami yakini sepenuhnya tidak demokratis dan melambangkan penindasan masyarakat umum oleh elit kaya," bunyi lanjutan petisi itu.

Meghan Markle saat hadiri Remebrance Day. (Instagram/@sussexroyal)
Meghan Markle saat hadiri Remebrance Day. (Instagram/@sussexroyal)

"Brighton Council tidak akan mengundang atau menghibur orang-orang ini atau memberi mereka keramah-tamahan di atas dan di luar anggota masyarakat biasa".

Tentu saja petisi ini tak bisa mengubah status kebangsawanan Pangeran harry dan Meghan Markle, karena sebagaimana yang diketahui, hanya Ratu Elizabeth II yang berhak melakukan hal tersebut.

Meghan Markle di pernikahan Misha Nonoo. (Instagram/@princessdianakatemeghan)
Meghan Markle dan Pangeran Harry. (Instagram/@princessdianakatemeghan)

Sementara petisi ini ramai diributkan, Pangeran Harry dan Meghan Markle sedang menikmati liburannya di Amerika, di kampung halaman Meghan.

Baca Juga: Soal Petisi Desak Anies Tolak Reuni di Monas, Ketum PA 212: Mereka Politis!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI