Kaleidoskop Kuliner 2019, Ini Deretan Berita Viral Seputar Mie Instan

Kamis, 19 Desember 2019 | 19:54 WIB
Kaleidoskop Kuliner 2019, Ini Deretan Berita Viral Seputar Mie Instan
Ilustrasi mie instan (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak bisa dipungkiri, mie instan merupakan salah satu kuliner favorit masyarakat Indonesia dan dunia. Selain praktis, mie instan juga ramah di kantong.

Di tahun 2019 pun, berbagai berita seputar mie instan ramai merajai media. Bukan cuma berita positif, ada pula kisah viral yang kocak hingga miris.

Menjelang akhir tahun, Suara.com sudah merangkum kaleidoskop kuliner yang berisi berita-berita viral seputar mie instan sepanjang 2019.

Yuk simak deretan berita tersebut.

Baca Juga: Beredar Foto Pria Makan Mie Instan Seember, Warganet: Kenyang Sampai Wisuda

1. Tambal wastafel dengan mie instan

Netizen tambal wastafel dengan mie instan. (Instagram/@ngakaksehat)
Netizen tambal wastafel dengan mie instan. (Instagram/@ngakaksehat)

Di tahun 2019, seorang warganet tampak memamerkan kegunaan lain mie instan selain untuk dimakan.

Lewat sebuah video yang viral, warganet ini terlihat memakai mie instan untuk menambal keramik wastafel.

Selain wastafel, ulah warganet yang memakai mie instan untuk menambal aneka furnitur rumah tangga pun sempat viral.

2. Makan mie instan sebulan demi kado

Baca Juga: Cocok untuk Kaum Rebahan, Ini Dia Mesin Pembuat Mie Instan Otomatis

Ilustrasi seorang perempuan hamil muda sedang makan mie instan. (Shutterstock)
Ilustrasi makan mie instan. (Shutterstock)

Kisah miris sempat datang dari seorang warganet anonim. Dilansir dari World of Buzz, warganet ini mengaku makan mie instan sebulan demi membeli kado untuk temannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI