Kejadian di hamil pertama ini, akhirnya membuat Katie memutuskan untuk menghindari situasi yang membuatnya sangat gamang itu. Bersama suaminya, ia memutuskan tidak akan menerima tamu di rumah sakit setelah ia melahirkan, karena kali ini ia melahirkan 2 bayi kembar.
Katie percaya, setiap perempuan yang baru melahirkan berhak meminta ruang untuk dirinya sendiri ketika ia merasa membutuhkannya. Bagi sebagian besar orang, hal ini mungkin sangat sensitif dan bisa saja membuat perempuan itu nampak seperti jahat dan tidak sopan terhadap tamunya.
Tapi, menurut Katie, sudah seharusnya semua orang membaca tulisan ini, agar mereka tahu bagaimana perasaan para perempuan seusai melahirkan.
Baca Juga: Baru Melahirkan, Ayu Dewi Ingatkan Pentingnya Dukungan untuk Ibu Baru