Solusi yang paling tepat adalah membeli banyak barang di satu toko. Dengan demikian, Anda hanya perlu membayarkan ongkos kirim sekali saja.
Lagi pula, ada beberapa e-commerce yang memberikan promo gratis ongkos kirim untuk minimal pembelian tertentu dalam satu toko. Lumayan, kan?
Manfaatkan Aneka Poin
Istilah poin tidak asing lagi di dunia e-commerce. Biasanya poin ini didapatkan dari transaksi-transaksi sebelumnya.
Jika sudah banyak, Anda bisa menukarnya dengan aneka voucher atau potongan harga. Begitu juga bila Anda memiliki kartu kredit. Manfaatkan poin reward tersebut pada e-commerce yang bekerja sama.
Baca Juga: Harbolnas 12.12, Black Shark Hadirkan Promo Spesial di 6 E-Commerce
Manfaatkan Aplikasi Cashback
E-commerce sering memberikan cashback untuk pembeli. Tapi sayang promo cashback tersebut tidak dapat digabungkan dengan promo potongan harga atau pun gratis ongkos kirim.
Untungnya saat ini ada aplikasi cashback tambahan, ShopBack.
Penggunaan aplikasi ShopBack memungkinkan Anda untuk mendapatkan cashback 2 kali. Satu dari e-commerce, satu lagi dari ShopBack.
Caranya mudah. Buka saja aplikasi ShopBack, kemudian pilih e-commerce favorit. Setelah itu lakukan transaksi seperti biasa pada halaman tersebut.
Nominal cashback-nya tergantung dari masing-masing e-commerce. Kunjungi website ShopBack untuk mengetahuinya.
Cashback dari ShopBack ini bisa Anda transfer ke rekening bank. Mau ditabung atau dibelanjakan lagi, terserah Anda.
Baca Juga: Rayakan Harbolnas Bersama 12.12 Sale Pomelo!
Pekan Harbolnas serba untung dengan menggunakan Shopback.