Suara.com - Menjelang akhir tahun, berbagai survei dan daftar destinasi wisata populer di tahun 2019 mulai dikeluarkan oleh berbagai lembaga.
Salah satunya adalah Euromonitor International, yang belum lama ini mengeluarkan daftar 100 Kota Terpopuler Untuk Dijadikan Destinasi di Tahun 2019.
Melansir dari laman Bloomberg, Euromonitor International menyebutkan bahwa kota-kota di Asia mendominasi daftar tersebut dengan lebih dari 40 kota yang berhasil masuk.
Di tempat pertama, kota Hong Kong ternyata berhasil menjadi juara terlepas dari adanya aktivitas demonstrasi dan ketidakstabilan politik.
Baca Juga: Keren, Nusa Penida Didaulat Jadi Destinasi Backpacker Terbaik Sedunia
Sementara, kota Bangkok berada di tempat kedua diikuti Macau dan Singapura yang masih masuk ranking 5 besar. Lantas, bagaimana dengan Indonesia?
Mengutip dari laporan Euromonitor International, ternyata ada tiga kota di Indonesia yang berhasil masuk ke dalam daftar.
Yang pertama, ada kota Denpasar yang menempati posisi ke-32. Kemudian, Jakarta menempati urutan ke-57 sementara kota Batam ada di nomor 91.
Riset Euromonitor sendiri dilakukan atas dasar turis-turis asing yang berkunjung dan menetap di suatu kota selama lebih dari 24 jam namun kurang dari setahun.
Totalnya, Euromonitor International melakukan riset pada 400 kota di seluruh dunia, dan melibatkan turis yang pergi traveling untuk urusan bisnis, liburan, serta mengunjungi teman atau keluarga.
Baca Juga: Ini Daftar Maskapai Terbaik untuk Tahun 2020, Indonesia Masuk?
Euromonitor juga menyebutkan jika pariwisata di Asia terus meningkat. Travelers di wilayah Asia bertanggung jawab atas pertumbuhan tersebut, terutama turis dari China yang banyak berkunjung ke negara lain.
Sementara, kota-kota yang berhasil menempati peringkat 10 besar adalah Hong Kong, Bangkok, London, Macau, Singapura, Paris, Dubai, New York City, Kuala Lumpur, dan Istanbul.